> >

Daftar Tim Lolos Piala Asia 2023: Termasuk Timnas Indonesia, Asia Tenggara Kirim 4 Wakil

Kompas sport | 15 Juni 2022, 05:21 WIB
Skuad Timnas Indonesia merayakan kemenangan dalam laga Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait, bersama para suporter. (Sumber: twitter.com/PSSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia berhasil memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Dari daftar tim yang lolos, Asia Tenggara mengirimkan total 4 wakil. 

Kepastian Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 didapatkan setelah meraih kemenangan atas Nepal di matchday terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. 

Bermain di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait City, Rabu (15/06/2022) dini hari WIB, skuad Garuda menang telak dengan skor 7-0. 

Tujuh gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Dimas Drajad (6'), Witan Sulaeman (43', 81'), Fachruddin Aryanto (54'), Saddil Ramdani (54'), Elkan Baggot (80'), dan Marselino Ferdinan menit ke-90.

Baca Juga: Hasil Indonesia vs Nepal, Skor 7-0: Garuda Rebut Tiket Terakhir Piala Asia 2023!

Ini merupakan kelolosan pertama Indonesia ke Piala Asia dalam 15 tahun terakhir. Skuad Garuda tercatat sudah absen pada tiga edisi terakhir. 

Selain itu, ini merupakan kesempatan kelima Indonesia tampil di kompetisi sepak bola paling masyhur di benua Asia. Sebelumnya, Timnas Indonesia pernah lolos empat kali beruntun pada 1996, 2000, 2004, dan 2007. 

Menariknya, keberhasilan pasukan Shin Tae-yong ke Piala Asia 2023 didapat dari jatah tiket terakhir yang tersedia. Skuad Garuda juga menjadi tim keempat asal Asia Tenggara.Tiga negara lainnya adalah Thailand, Malaysia, serta Vietnam. 

Baca Juga: Klasemen Akhir Runner-up Terbaik Kualifikasi Piala Asia 2023, Indonesia Urutan Berapa?

Dari ke-24 tim yang berlaga, Tajikistan menjadi satu-satunya tim yang akan menjalani debutnya di Piala Asia.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus

Sumber : the-afc.com


TERBARU