Uji Coba Persija vs Sabah FC Digelar Hari Ini: Ini Head to Head dan Link Live Streaming-nya
Kompas sport | 5 Juni 2022, 07:33 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pertandingan Persija vs Sabah FC akan tersaji sore ini, Minggu (5/6/2022), mulai pukul 15.30 WIB. Laga uji coba pramusim yang digelar di Stadion Candrabhaga, Bekasi ini dapat ditonton dengan mengeklik link live streaming pada akhir artikel.
Bagi Thomas Doll, pelatih baru Persija, duel uji tanding ini jadi kesempatan untuk menguji performa anak asuhnya sebelum berlaga di Liga 1.
Pria 56 tahun yang pernah membela dan melatih Borrusia Dortmund itu mengaku ingin skuadnya memperhatikan penguasaan bola.
“Saya pribadi suka penguasaan bola, tapi harus melihat bagaimana pemain menangani bola saat latihan. Ketika kami kehilangan bola terlalu mudah, kami tak bisa bermain [dengan garis pertahanan] terlalu tinggi, itu sangat berisiko," ungkap Doll.
"Tapi ketika kami tenang dengan bola, maka kami bisa main lebih tinggi [untuk] menciptakan peluang,” lanjutnya.
Baca Juga: Update Klasemen, Jadwal dan Topskor Toulon Cup 2022: Indonesia U19 Berpeluang ke Semifinal
Musim lalu, Persija mengakhiri Liga 1 di peringkat 8 dari 18 kontestan. Hasil itu belum cukup memuaskan sehingga manajemen Macan Kemayoran bergerak cepat dalam bursa transfer kai ini.
Sebanyak lima pemain baru telah direkrut untuk datang ke Ibu Kota, di antaranya Hansamu Yama Pranata, Firza Andika, Hanif Sjahbandi, Barnabas Sobor serta Ricky Cawor.
Pembaharuan anggota skuad dan pelatih membuat kubu Persija dituntut cepat beradaptasi sebelum kompetisi Liga 1 dimulai.
Head to Head Persija vs Sabah FC
Sabah FC bukan lawan yang asing untuk Persija. Tim asal Malaysia itu sempat takluk 2-0 lawan Macan Kemayoran pada ajang Piala Gubernur 2020.
Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV