> >

Ukir Sejarah di Formula E Jakarta, Mitch Evans: Semoga Cuaca Indonesia Bisa Lebih Dingin

Kompas sport | 4 Juni 2022, 19:03 WIB
Pebalap Jaguar TCS Racing Mitch Evans saat berbicara dalam sesi konferensi pers seusai balapan Formula E Jakarta 2022 di Media Centre Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (4/6/2022). (Sumber: Kompas.com/Benediktus Agya Pradipta)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pembalap Formula E Jakarta 2022 Mitch Evans (Jaguar TCS Racing) berhasil jadi kampiun usai memenangi perlombaan pada balapan yang berlangsung di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, Sabtu (4/6/2022).

Mitch Evans yang berkebangsaan Selandia Baru itu meraih kemenangan usai terlibat pertarungan sengit dengan pembalap DS Techeetah, Jean-Eric Vergne di lap-lap terakhir.

Setelah pertarungan itu, Mitch Evans menjadi yang tercepat mencapai finis dengan waktu 48 menit 28,424 detik.

Evans unggul 0,733 detik atas Jean-Eric Vergne yang menempati peringkat kedua.

Lalu di peringkat ketiga ada Edoardo Mortara dari Rokit Venturi Racing.

Usai balapan, Evans mengatakan ia sangat senang melihat antusias warga Indonesia yang menonton balapan secara langsung.

Baca Juga: Jakarta E-Prix 2022: Profil Mitch Evans Pembalap Pertama yang Taklukan JIEC di Balapan Formula E

"Suatu kehormatan bisa datang ke Indonesia. Berada di Indonesia adalah pengalaman yang sangat menyenangkan. Terima kasih Indonesia," kata Evans di sesi jumpa pers yang turut dihadiri oleh KOMPAS.TV.

"Terima kasih Indonesia, semoga cuaca di sini bisa lebih dingin," tambah Evans.

Ia juga mengaku sempat merasa tegang pada lap-lap akhir karena mendapat tekanan dari Jean-Eric Vergne.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU