> >

Babak Pertama Indonesia vs Bangladesh: Kedudukan Sama Kuat Tanpa Gol, Asnawi Diganti, Cedera?

Kompas sport | 1 Juni 2022, 21:38 WIB
Timnas Bangladesh siap hadapi Timnas Indonesia di laga FIFA Matchday, Rabu malam (1/6/2022).  Babak pertama Indonesia vs Bangladesh masih sama kuat 0-0. (Sumber: BOLASPORT.COM)

BANDUNG, KOMPAS.TV - Babak pertama Indonesia vs Bangladesh dalam FIFA Matchday di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu malam (1/6/2022) baru saja selesai. Kedudukan sementara sama kuat, 0-0, dimana salah satu pilar Garuda Asnawi Mangkualam Bahar ditarik keluar jelang babak pertama usai.

Sejak peluit laga dimulai, kedua kubu bermain hati-hati. Terpantau belum ada chemistry pada anak-anak asuh Shin Tae Yong, terlihat dari banyaknya salah umpan.

Sepanjang babak pertama, Skuad Garuda setidaknya mendapat 3 peluang emas. Peluang pertama terjadi pada menit ke 12', ketika tembakan Irfan Jaya yang mendapat bola rebound, melambung ke langit gawang Bangladesh.

Berikutnya, Stefano Lilipaly mendapat 2 kesempatan pada menit 20'. Pemain berdarah Indo-Belanda itu menerima umpan terobosan dari Sadil Ramdhani di sisi kanan lapangan. 

Ia tanpa kawalan dan tinggal berhadapan dengan kiper, tetapi gagal mengkonversinya jadi gol.

Semenit berselang, giliran Irfan Jaya yang mengirim umpan dari sisi kiri lapangan. Sayangnya, Lilipaly kembali gagal bikin gol.

Setelah itu, skuad Garuda tampak bermasalah pada kreatifitas di lini tengah. Menghadapi penggawa Bangladesh yang disiplin menjaga area pertahanan, Marc Klock yang bermain lebih sejajar dengan Pratama Arhan belum memberi kontribusi signifikan.

Jelang berakhirnya babak pertama, Asnawi Mangkualam menderita cedera. Shin Tae Yong menunjuk Koko Ari untuk menggantikan bek kanan asal klub Ansan Greeners (Korea Selatan) itu.

Baca Juga: Profil Skuad Ghana U20, Calon Lawan Timnas Indonesia U19 di Toulon Cup 2022

Baca Juga: Update Hasil dan Klasemen Toulon Cup 2022: Timnas Indonesia U19 Juru Kunci, Bagaimana Peluangnya?

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU