> >

Courtois Tampil Memukau di Final Liga Champions, Ancelotti: Dia Menjalani Musim yang Fantastis

Kompas sport | 29 Mei 2022, 12:30 WIB
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti bersama kiper andalannya Thibaut Courtois. Ancelotti memuji penampilan Courtois yang begitu apik selama laga final Liga Champions 2021/2022, antara Real Madrid vs Liverpool, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB. (Sumber: Icon Sport)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti masih tak menyangka, klub asuhannya berhasil menjadi jawara Liga Champions musim 2021/2022.

"Saya tidak menyangka dapat memiliki empat gelar Liga Champions," kata Ancelotti, usai anak-anak didiknya menang 0-1 atas Liverpool dalam laga final di Stadion Stade de France, Prancis, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.

Dalam pernyataannya setelah pertandingan, pelatih asal Italia itu pun sempat memuji penampilan kiper andalan Rela Madrid, Thibaut Courtois.

Courtois melakukan sejumlah penyelamatan gemilang di bawah mistar gawang. Los Blancos pun tak kebobolan dalam laga final itu. Plus satu gol Vinicius Junior membuat Los Blancos menyudahi perlawanan para pemain Liverpool dengan kemenangan.

Baca Juga: Reaksi Klopp Usai Liverpool Kalah di Final Liga Champions: Tak Terkejut, Hormati Kemenangan El Real

"Kami melakukan pekerjaan yang bagus di (lini) belakang dan semuanya berjalan sangat baik. Courtois menjalani musim yang fantastis," ujar pelatih berjuluk Don Carletto tersebut.

Pujian Ancelotti kepada kiper asal Belgia itu memang tepat, karena sejak awal pertandingan Courtois mampu menepis serangan-serangan The Reds.

Mulai dari tendangan Sadio Mane pada babak pertama hingga tembakan jarak dekat Mohamed Salah pada paruh kedua laga.

Adapun, total penyelamatan yang telah dilakukan oleh Courtois selama 90 menit pertandingan tersebut adalah sebanyak sembilan kali.

Baca Juga: Juara Liga Champions, Real Madrid Borong Gelar: Benzema Top Skorer dan Vinicius Pencetak Gol Termuda

Untungnya, performa fantastis Courtois itu juga didukung oleh lini depan Madrid, meski 30 menit awal babak pertama tak ada satu tembakan yang tepat sasaran.

Sampai akhirnya, sebuah umpan jitu Federico Valverde pada menit ke-59 mampu dituntaskan oleh Vinicius Junior yang mendapat ruang bebas di dalam kotak penalti lawan.

Dengan gol semata wayang tersebut, Real Madrid pun berhasil merengkuh trofi Liga Champions untuk keempat belas kalinya alias La Decimocuarta.

Sementara itu, hasil tersbeut juga menjadi catatan membanggakan tesnediri bagi Ancelotti karena menjadi  trofi Liga Champions keempat selama kariernya.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas.com


TERBARU