Ditanya Lagi soal Ten Hag, Ini Jawaban Rangnick
Kompas sport | 16 April 2022, 04:15 WIB"Kita semua tahu bahwa dia adalah manajer yang baik dan bahwa dia telah melakukan pekerjaan yang baik di Ajax dan juga di mantan klub sebelumnya," ujarnya.
Baca Juga: Ralf Rangnick Puji Erik Ten Hag: Dia Pelatih Top
"Tetapi saat ini tidak masuk akal jika saya memberi tahu Anda apa yang saya pikirkan tentang apa pun terkait pelatih lain," imbuh Rangnick.
Setelah musim ini berakhir, Rangnick akan mengakhiri jabatannya sebagai pelatih tim utama dan akan beralih menjadi konsultan untuk Manchester United.
Dia terlibat dengan proyek klub di masa depan serta penunjukan pelatih tetap selanjutnya bagi Bruno Fernandes dan kawan-kawan.
Manchester United saat ini tengah dalam posisi sulit dalam persaingan menuju posisi empat besar Liga Inggris.
Setan Merah terancam tak lolos ke Liga Champions karena sekarang masih berada di posisi ketujuh klasemen sementara, tertinggal enak poin dari Tottenham Hotspur yang duduk di urutan keempat.
Baca Juga: Steve McClaren Bandingkan Erik Ten Hag dengan Sir Alex Ferguson
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV