Atletico Madrid Tumbangkan Bali United di Laga Pembuka IYC 2021
Kompas sport | 13 April 2022, 20:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Atletico Madrid U18 mengalahkan Bali United U18 pada laga pembuka International Youth Championship (IYC) 2021, Rabu (13/4/2022).
Pada duel yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS) itu, Bali United U18 kalah dengan skor besar 5-0 dari Atletico Madrid U18.
Kemenangan ini membuat tim muda juara La Liga Spanyol musim lalu itu untuk sementara memimpin sementara klasemen IYC 2021 dengan koleksi tiga poin.
Dalam duel yang kurang lebih dihadiri 2.500 penonton itu, Bali United kesulitan untuk mengimbangi kualitas yang dimiliki Atletico Madrid.
Baru dua menit laga berjalan, sundulan gelandang Atletico Madrid Pablo Pozos sudah membuka keunggulan bagi timnya 1-0.
Sepuluh menit berselang, skuad asuhan Daniel Perez menggandakan skor berkat gol Andrian Gallego yang membuat Atletico Madrid unggul 2-0 atas Bali United saat turun minum.
Baca Juga: Anies Pastikan Bambang Pamungkas Jadi Penendang Bola Pertama Saat Grand Launching JIS
Berlanjut ke babak kedua, Atletico Madrid terus memainkan strategi menyerang yang membuat Bali United sulit mengembangkan permainan.
Keunggulan pun bertambah menjadi 3-0 pada menit ke-57 setelah bola sepakan Jacobo De Oro Lorenzo menjebol gawang Bali United yang dikawal I Made Putra Kaicen.
Pada menit 71, tendangan Iker Sierra dari luar kotak penalti memperlebar margin dengan Bali United menjadi empat gol.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV