Korea Open 2022 - Sukses Kalahkan Wakil Thailand, Jojo Amankan Tiket Semifinal
Kompas sport | 8 April 2022, 14:19 WIBKOMPAS.TV - Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie dipastikan melaju ke semifinal Korea Open 2022 usai menghancurkan wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn, di perempat final.
Laga antara Jonatan Christie dan Kunlavut Vitidsarn itu berlangsung di Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan, pada Jumat (8/4/2022) siang WIB.
Pertandingan ini menjadi pertemuan kelima bagi Jonatan Christie dan Kunlavut Vitidsarn. Mereka sama-sama mengemas dua kemenangan pada empat pertemuan sebelumnya.
Dikutip dari Kompas.com, pada laga kali ini, Jonatan Christie tampak mengalami kesulitan.
Baca Juga: Korea Open 2022 - Impian Adnan/Mychelle Jadi Juara Pupus Usai Dikalahkan Pasangan Tuan Rumah
Jojo berhasil menang setelah melewati drama rubber game. Gim pertama Jojo kalah (8-21), sebelum bangkit dan memenangi gim kedua (21-17) serta ketiga (21-19).
Jonatan Christie, mengakhiri perlawanan tunggal putra terbaik Thailand, Kunlavut Vitidsarn, dalam durasi 67 menit.
Lalu di semifinal Korea Open 2022, Jonatan Christie akan melawan wakil India, Kidambi Srikanth, yang lolos seusai mengalahkan Son Wanho (Korea Selatan).
Sebelumnya diberitakan ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso belum berhasil meraih kemenangan pada perempat final Korea Open 2022.
Baca Juga: Kata Vito usai Tumbangkan Unggulan 6 di Korea Open 2022
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso gagal mengamankan kemenangan saat bentrok dengan unggulan keempat tuan rumah, Ko Sung-hyun/Eom Hye-won di Palma Stadium, Suncheon, Jumat (8/4/2022).
Pada pertandingan itu, Adnan/Mychelle sempat menyamakan kedudukan dengan merebut kemenangan pada gim kedua.
Namun pada gim penentuan, banyak kesalahan terjadi yang membuat pasangan Indonesia harus kalah dengan skor akhir 19-21, 21-18, 18-21.
Baca Juga: Rekap Hasil Korea Open 2022: Indonesia Kirim 7 Wakil di Perempat Final
Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV