> >

Skuad Timnas Vietnam Menipis, Pelatih Batalkan Latihan Jelang Lawan Thailand

Kompas sport | 20 Februari 2022, 19:45 WIB
Kapten Timnas Vietnam, Que Ngoc Hai. (Sumber: theasiangame.net)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas U-23 Vietnam hanya tersisa 18 pemain jelang laga penyisihan grup C Piala AFF U-23 2022 melawan Thailand.

Pelatih Timnas U-23 Vietnam mengambil keputusan besar dengan tidak melakukan sesi latihan pada Minggu (20/2/2022).

Seharusnya mereka melakukan latihan untuk mematangkan taktik di pusat latihan Preah Khan Reach Svay Rieng.

Namun, anak asuhan Dinh The Nam memilih latihan di hotel untuk menjaga kebugaran pemain.

Padahal mereka akan menghadapi Timnas Thailand di Prince Stadium (22/2/2022).

Alasannya, skuad mereka saat ini sedang dihantam badai Covid-19.

Dilansir dari Zingnews, Minggu (20/2/2022) saat ini skuad Vietnam yang terpapar Covid-19 bertambah 6 orang.

Baca Juga: Tumbang dari Laos dan Diterpa Covid-19, Timnas Malaysia Dituntut Mundur dari Piala AFF

Tiga pemain diperbolehkan tampil setelah tes rapid menujukkan hasil negatif saat melawan Singapura (19/2/2022).

Sebelumnya, ada lima pemain yang terpapar Covid-19 pada Jumat (18/2/2022).

Sehingga, mereka akan menunggu hasil tes terbaru yang akan keluar besok (21/2/2022).

Pemain yang hasil tesnya negatif akan dipersiapkan untuk laga melawan Timnas Thailand.

Saat ini pemain yang bisa didaftarkan tampil untuk melawan Thailand tersisa 18 pemain.

Terkait kasus Covid-19 pihak AFF memiliki opsi agar turnamen tetap berjalan.

Mereka memberikan opsi dengan memperbolehkan tim untuk mendatangkan pemain pengganti.

Namun, semua tim harus melaporkan pemain barunya 12 jam sebelum laga dimulai.

Pemain baru ini adalah mereka yang sudah masuk daftar 35 pemain yang sudah didaftarkan untuk tampil di Piala AFF U-23 2022.

Atau opsi lain yakni mendatangkan pemain baru dan tim bisa mengganti pemain yang terpapar Covid-19 kapan saja selama turnamen berlangsung.

Tapi Timnas U-23 Vietnam belum mengambil langkah untuk opsi ini.

Mereka belum mengumumkan akan mendatangkan pemain pengganti jelang laga melawan Timnas Thailand.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022: 9 Pemain Vietnam Positif Covid-19 Jelang Lawan Singapura

Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU