Hasil Dortmund vs Rangers: Die Borussen Kalah 2-4 di Kandang Sendiri
Kompas sport | 18 Februari 2022, 05:22 WIBDORTMUND, KOMPAS.TV - Hasil Dortmund vs Rangers dalam laga 16 besar Liga Europa 2021-22 berkesudahan dengan skor 2-4.
Bertanding di Stadion Signal Iduna Park, Jumat (18/2/2022) dini hari WIB, empat gol kemenangan Rangers tercipta lewat penalti James Tavernier (38'), Alfredo Morelos (41'), John Lundstram (49'), serta bunuh diri Dan-Axel Zagadou menit ke-54.
Sementara itu, tuan rumah sempat memperkecil ketertinggalan lewat aksi Jude Bellingham (51') serta Raphael Guerreiro (82')
Jalannya pertandingan
Tuan rumah tampil tanpa diperkuat striker andalannya, Erling Haaland yang masih cedera. Sementara Rangers urung memainkan Aaron Ramsey sebagai starter.
Zagadou nyaris membuat Dortmund unggul lebih dulu pada menit 17. Tetapi, tandukannya memanfaatkan sepak pojok masih mampu diamankan kiper Rangers, Allan McGregor.
Terus menyerang, Dortmund justru kebobolan lebih dulu. Pada menit 37, Rangers mendapat hadiah penalti usai Zagadou terbukti melakukan handsball di dalam kotak penaltinya sendiri.
Tavernier yang maju menjadi eksekutor, sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 1-0 untuk Rangers.
Tiga menit berselang, Rangers sukses menggandakan keunggulan. Berawal dari sepak pojok, Alfredo Morelos sukses menyambar bola ke gawang Dortmund.
Baca Juga: Hasil Barcelona vs Napoli: Penalti Ferran Torres Selamatkan Blaugrana dari Kekalahan
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV