> >

Derby della Madonnina Inter vs Milan, Alesandro Bastoni Mulai Panaskan Tensi Pertandingan

Kompas sport | 3 Februari 2022, 21:13 WIB
Alessandro Bastoni mulai panaskan tensi pertandingan Derby della Madonnina Inter vs Milan, Sabtu (5/2/2022) lusa. (Sumber: Football Italia)

"Dia melakukan tendangan penalti yang penting. Mudah-mudahan, hal yang sama akan terjadi akhir pekan depan," harapnya. 

Dengan keunggulan poin yang dimiliki, Inter dijagokan akan kembali meraih Scudetto musim ini. 

Namun Bastoni tak ingin jumawa dan menegaskan akan tetap fokus untuk meraih hasil terbaik di tiap pertandingan. 

Baca Juga: Robin Gosens Datang, Inter Milan Pinjamkan Stefano Sensi ke Sampdoria

“Apa pun bisa terjadi di pertandingan ini,” kata Bastoni.

“Ini masih awal musim. Satu tahun yang lalu hari ini, kami bukan pemimpin klasemen, tetapi kami tetap memenangkan gelar. Yang terpenting adalah menghindari kekalahan," tegasnya. 

Bastoni pun mewaspadai beberapa pemain Milan yang menurutnya berbahaya seperti Theo Hernandez dan Rafael Leao. 

“Theo adalah yang tercepat, sementara Leao adalah pemain tersulit yang harus saya jaga," ucapnya. 

Saat ditanya apakah ada kemungkinan ia akan bermain untuk Milan di masa depan, Bastoni menegaskan bahwa hal tersebut tidak akan pernah terjadi. 

Bahkan ia mengatakan peluang hal tersebut terjadi tak sampai 0,1 persen. 

“Tidak, tidak pernah,” jawab Bastoni.

“Bahkan tidak ada 0,1% kesempatan untuk melihatku mengambil jalan itu," pungkasnya.

Baca Juga: Diminati Chelsea dan PSG, Theo Hernandez Tegaskan Komitmen Bersama AC Milan

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Football Italia


TERBARU