4 Gol Pemain Chelsea Berhasil Bawa Australia Unggul atas Timnas Putri Indonesia
Kompas sport | 21 Januari 2022, 18:56 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Wanita Australia berhasil unggul 9-0 atas Timnas Putri Indonesia pada babak pertama fase penyisihan grup B Piala Asia Wanita 2022 di Stadion Mumbai Football Arena, Mumbai, Jumat (21/1/2022).
Babak pertama, timnas Australia mencetak gol lewat Samantha Kerr.
Mendapatkan umpan dari Emily Van-Egmond, bola berhasil ditempatkan ke posisi kosong dari gawang Indonesia pada menit kesembilan.
Samantha Kerr berhasil mencetak gol kedua. Lewat umpan dari sisi kanan, bola diberikan kepada Samantha yang kosong di sisi kanan.
Dengan tenang, dia berhasil melepaskan tendangan ke gawang Indonesia (11'). Timnas Indonesia mendapatkan peluang pada menit ke-13.
Lewat serangan balik Zahra berlari sendiri ke gawang timnas Australia. Tapi tendangannya masih terlalu lemah.
Baca Juga: Piala Asia Wanita: Pelatih Australia Kagum dengan Perkembangan Timnas Putri Indonesia
Caitlin Foord mendapatkan gol setelah memanfaatkan kelengahan lini belakang Indonesia.
Tendangannya sempat ditepis kiper Fani tapi bola masih memantul ke gawang sendiri (14').
Kedudukan berubah menjadi 3-0 untuk Australia. Kembali Australia mencetak gol, Mary Fowler berhasil melewati hadangan pemain belakang Indonesia.
Tendangannya tidak bisa diamankan kiper Indonesia pada menit ke-17. Hayley Raso mencetak gol pada menit ke-24.
Mendapatkan umpan silang dari sisi kiri, sundulannya masuk ke gawang Indonesia.
Timnas Australia mendapatkan penalti setelah bek Indonesia melanggar di kotak penalti.
Samantha Kerr yang menjadi eksekutor berhasil mencetak gol lewat tendangan terukurnya pada menit ke-25.
Kedudukan berubah menjadi 6-0 untuk Australia. Indonesia melakukan pergantian pemain.
Baca Juga: Rudy Eka Siap Buktikan Timnas Putri Indonesia Pantas Tampil di Kancah Internasional
Shalika Aurelia dan Rani Mulyasari masuk untuk menggantikan Viny dan Dyah Tri. Australia mencetak gol lewat Elie Carpenter.
Tendangan kerasnya gagal diantisipasi kiper Indonesia (35'). Gol kembali dicetak Australia lewat Samantha Kerr.
Memanfaatkan tendangan suudul, tendangannya masuk ke gawang indonesia pada menit ke-36.
Australia kembali mendapatkan penalti. Shalika melanggar pemain Australia di kotak penalti.
Emily Van-Egmond yang menjadi eksekutor berhasil melaksanakan tugasnya pada menit ke-39.
Australia menambah jarak dengan skor 9-0. Hingga akhir pertandingan skor 9-0 untuk Australia tidak berubah.
Baca Juga: Kembali Perkuat Timnas Indoonesia, Sani Rizki Bertekad Buktikan ke Shin Tae-yong
Penulis : Kiki Luqman Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV