> >

Dibeli Mahal, Ferran Torres Malah Terancam Tak Bisa Masuk Skuad Barcelona

Kompas sport | 4 Januari 2022, 07:49 WIB
Ferran Torres resmi direkrut Barcelona dari Manchester City dan diberi kontrak hingga 30 Juni 2027 dengan klausul pelepasan hingga 1 miliar euro. (Sumber: FC Barcelona)

BARCELONA, KOMPAS.TV - Pemain anyar Barcelona yang dibeli mahal dari Manchester City, Ferran Torres terancam tak bisa masuk ke skuad, karena aturan batas gaji dari La Liga. 

Barcelona bergerak cepat di bursa transfer musim dingin yang baru dibuka pada Januari 2022 ini. 

Klub berjuluk Blaugrana langsung mengucurkan dana besar untuk memboyong Ferran Torres dari Manchester City. 

Jumlah uang yang harus digelontorkan Barcelona tidak sedikit. Mereka harus merogoh kocek sebesar 55 juta euro atau senilai Rp887 miliar beserta bonus sekitar Rp160 miliar untuk mendapatkan Ferran Torres. 

Baca Juga: Barcelona Resmi Rekrut Ferran Torres, Dipagari dengan Klausul Pelepasan Rp16 triliun!

Angka tersebut sangatlah besar jika menengok kondisi finansial Barcelona saat ini. 

Melansir laporan Marca, selain masih memiliki banyak utang yang belum dilunasi, Barcelona juga memiliki marjin gaji yang sangat mepet dengan ketentuan La Liga. 

Hal tersebut membuat Ferran Torres terancama tidak bisa dimasukkan ke skuad Barcelona. 

Direktur Sepak Bola Barcelona, Amteu Almany mengonfirmasi hal itu, tetapi yakin dapat menyelesaikannya secepat mungkin. 

Salah satu solusi utama masalah ini adalah menjual beberapa pemain atau memotong penggawa yang memiliki gaji besar.

Baca Juga: Presiden La Liga Spanyol: Barcelona Tidak akan Bisa Beli Erling Haaland

"Kami tahu masalah yang kami miliki dan tahu klub kami saat ini," kata Alemany.

"Kami mengevaluasi hal-hal ini ketika membuat keputusan dan kami berharap untuk menyelesaikan situasi ketika bisa melakukannya."

"Kepergian Yusuf Demir akan membantu. Ada banyak situasi yang sedang berlangsung yang kami harap bisa diselesaikan minggu ini," ujar Alemany.

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Marca


TERBARU