Pengamat Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2020 Jika Ada Mukjizat
Kompas sport | 30 Desember 2021, 18:57 WIBBaca Juga: Final Piala AFF: Faktor-Faktor Indonesia Bisa Kalah Telak dari Thailand dari Kacamata Shin Tae-yong
Sementara untuk bisa melakukan remontada atau membalikkan keadaan, Kesit menyebut Indonesia membutuhkan sebuah mukjizat.
"Sulit untuk membalikkan keadaan dan mengungguli jumlah gol Thailand. Menurut saya hanya mukjizat yang bisa membuat Indonesia membalikkan keadaan dan menjadi juara Piala AFF 2020," sambung Kesit.
Kesit juga menyebut bahwa Indonesia datang ke Piala AFF 2020 bukan sebagai unggulan juara.
Sanggup melaju sampai ke babak final dengan skuad yang relatif muda merupakan pencapaian yang sangat bagus.
"Paling penting saat ini adalah memperbaiki mental usai kekalahan leg pertama dan memperbaiki pertahanan," jelas Kesit.
"Lalu, saya berharap Shin Tae-yong berani menurunkan striker dengan insting mencetak gol yang tajam macam Egy Maulana Vikri. Saya kira itu," tandasnya.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV