Prediksi Man Utd Vs Young Boys: Misi Balas Dendam Setan Merah bersama Rangnick
Kompas sport | 7 Desember 2021, 16:59 WIBNamun juara Liga Swiss musim lalu itu tetap akan tampil dengan formasi 4-3-3 untuk menekan lini pertahanan Manchester United mengandalkan trio Theoson-Jordan Siebatcheu, Moumi Ngamaleu dan Meschack Elia.
Dengan tampil dengan tiga penyerang, Young Boys bertekad memberi kejutan kepada skuad Manchester United yang berpeluang dirotasi oleh Rangnick.
Akan tetapi, motivasi pemain MU yang tinggi untuk membuktikan diri bakal tetap membuat pendukung tuan rumah bersorak di akhir laga.
Apalagi di pertemuan pertama, Young Boys mampu mengalahkan Manchester United dengan skor 2-1. Dengan begitu, misi balas dendam pun akan menjadi target utama tim tuan rumah untuk menutup fase grup Liga Champions musim ini.
Prediksi Skor Man Utd vs Young Boys: 2-1, Manchester United menang.
Prediksi Susunan Pemain Man Utd vs Young Boys:
Manchester United: Henderson; Wan-Bissaka, Mengi, Bailly, Telles; Matic, Van de Beek; Greenwood, Mata, Elanga; Martial
Pelatih: Ralf Rangnick
Young Boys: Faivre; Hefti, Burgy, Lauper, Lefort; Aebischer, Martins, Rieder; Elia, Siebatcheu, Ngamaleu
Pelatih: David Wagner
Baca Juga: Baru Sekali Latihan, Ralf Rangnick Tak Menyangka Manchester United Tampil Luar Biasa
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Gagal Cetak Gol, Ralf Rangnick: Dia Bekerja Keras Saat Tanpa Bola, Salut
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV