> >

Dimitri Payet Terkapar Usai Kena Sambit Botol Suporter, Laga Lyon vs Marseille Ditunda

Kompas sport | 22 November 2021, 14:13 WIB
Pemain Marseille, Dimitri Payet tergeletak usai terkena lemparan botol suporter Lyon dalam partai lanjutan Ligue 1 Prancis, Senin (22/11/2021) dini hari waktu Indonesia. Laga Lyon vs Marseille kemudian ditunda. (Sumber: Laurent Cipriani/Associated Press)

LYON, KOMPAS.TV - Insiden keonaran suporter kembali terjadi di Ligue 1 Prancis pada Minggu (21/11/2021) malam waktu setempat atau Senin (22/11) dini hari waktu Indonesia. Insiden lemparan botol oleh suporter membuat partai Olympique Lyonnais vs Olympique Marseille ditunda.

Gelandang Marseille, Dimitri Payet dilempar botol oleh suporter tuan rumah. Insiden ini terjadi saat laga baru berjalan lima menit.

Waktu itu, Payet hendak mengambil sepak pojok untuk Marseille. Eks West Ham United ini kemudian terjatuh usai terkena lemparan botol di kepalanya.

Wasit Ruddy Buquet pun segera menangguhkan pertandingan. Ia mengirim masing-masing kesebelasan ke ruang ganti.

Baca Juga: Ricuh! Laga Ligue 1 Nice Vs Marseille Ditunda usai Suporter Menyerbu ke Lapangan

Menurut laporan The Guardian, penyelenggara tadinya mengumumkan laga akan dilangsungkan kembali. Pengumuman stadion pun mengingatkan suporter agar tidak mengulangi perbuatan serupa.

Skuad tuan rumah pun sempat memasuki lapangan untuk pemanasan. Namun, kubu Marseille pilih tetap berada di ruang ganti.

Akan tetapi, wasit kemudian memutuskan bahwa standar keamanan tidak terpenuhi. Buquet memutuskan laga dibatalkan pada hari itu.

“Wasit memanggil semua pihak untuk kedua kalinya dan mengumumkan bahwa ia telah berubah pikiran,” kata Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas dikutip The Guardian.

Aulas kemudian meminta maaf secara terbuka kepada Payet. Ia menyebut pelaku pelemparan telah ditangkap.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Eddward-S-Kennedy

Sumber : Kompas TV


TERBARU