Jokowi Janji Hadir di Penutupan Peparnas: Papua Selalu di Hati Saya
Kompas sport | 6 November 2021, 12:37 WIBJAYAPURA, KOMPAS.TV— Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak hadir dalam upacara pembukaan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua 2021 di Stadion Mandala Jayapura, Jumat malam (5/11/2021).
Meski begitu, Jokowi berjanji akan datang ke Papua saat upacara penutupan pesta olahraga multievent nasional untuk paralimpian tersebut.
Dibuka oleh Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin, dalam kesempatan itu Jokowi ikut memberikan sambutan secara virtual pada awal upacara pembukaan Peparnas.
Baca Juga: Emas Pertama Peparnas Papua 2021 Diraih Atlet Tuan Rumah
Jokowi mengaku tak bisa hadir karena saat ini tengah menjalani karantina usai melakukan sejumlah kegiatan di luar negeri.
Meski begitu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyatakan akan hadir di Papua pada 15 November 2021.
"Saya lebih memilih untuk hadir di acara penutupan, Papua selalu ada di hati saya," kata Jokowi.
Adapun dalam pembukaan Peparnas semalam, ditampilkan sejumlah penyajian budaya Papua yang diwakili oleh 950 penari lokal.
Mereka mampu menyajikannya secara apik sehingga para penonton mampu diberi gambaran memgenai keragaman budaya setempat.
Baca Juga: Dikarantina, Jokowi Minta Maaf Tak Bisa Buka Peparnas XVI, Janji Hadir saat Penutupan
Penulis : Gading-Persada
Sumber : Kompas.com