Bukan Cuma Kalah Skor, MU Kalah Segalanya dari Young Boys Secara Statistik
Kompas sport | 15 September 2021, 02:48 WIBDi sisa waktu pertandingan, Young Boys terus menekan MU yang telah bertahan total dengan memainkan tak tanggung-tanggung: lima bek dan dua gelandang bertahan.
Kelima bek itu adalah Raphaël Varane, Victor Lindelof, Harry Maguire, Diogo Dalot, dan Luke Shaw. Sementara posisi dua gelandang bertahan diemban Nemanja Matic dan Fred.
Memasuki sekitar 15 menit terakhir, Ole memasukkan dua penyerang untuk coba mencuri gol: Lingard (menggantikan Ronaldo pada menit ke-72) dan Anthony Martial (menggantikan Fred pada menit ke-89).
Sementara di kubu Young Boys, serangan dan tekanan ke pertahanan MU terus dilancarkan dari segala sisi.
Ketika laga sepertinya akan berlangsung seri, Lingard melakukan blunder fatal dengan mengirim backpass yang terlalu pelan ke De Gea.
Bola kemudian berhasil dicuri Jordan Siebatcheu yang dengan mudah menaklukkan sang kiper dan membawa Young Boys berbalik unggul 2-1.
Tak lama usai gol tersebut, wasit meniupkan peluit panjang sebagai tanda berakhirnya laga.
Kekalahan MU atas Young Boys bukan sekadar hanya skor belaka.
Ditilik dari statistik laga tersebut, MU kalah segalanya. Berikut catatannya:
- Penguasaan Bola: Young Boys (54%) - (46%) MU
- Tembakan: Young Boys (19) - (2) MU
- Tembakan Tepat Sasaran: Young Boys (5) - (2) MU
- Sepak Pojok: Young Boys (8) - 1 MU
- Pelanggaran: Young Boys (14) - (3) MU
Penulis : Eddward-S-Kennedy
Sumber : Kompas TV/BBC