> >

Eder Militao Mengaku Sedih dengan Kepergian Sergio Ramos dari Real Madrid

Kompas sport | 22 Juni 2021, 20:16 WIB
Pemain Real Madrid, Sergio Ramos (Sumber: instagram@realmadrid)

RIO DE JANIERO, KOMPAS.TV - Eder Militao mengaku sedih dengan kepergian rekan satu timnya di Real Madrid, Sergio Ramos. Bek asal Brazil itu mengaku kecewa sudah tidak dapat lagi bekerja sama dengan Ramos. 

Sergio Ramos dipastikan meninggalkan Real Madrid, setelah kontraknya yang habis belum diperbarui. 

Selama 16 tahun membela Los Blancos, Ramos telah menyumbangkan 5 gelar La Liga Spanyol serta 4 trofi Liga Champions. 

Lain itu, sebagai seorang bek, Ramos berhasil membukukan 101 gol. 

Baca Juga: Sergio Ramos Resmi Berpisah dengan Real Madrid

Sepeninggal Ramos, Miliato mungkin akan lebih sering mendapat tempat utama di lini belakang Real Madrid.

Akan tetapi, dirinya lebih memilih bisa bersaing mendapatkan tempat utama dengan salah satu bek tengah terbaik sepanjang masa. 

"Sangat disayangkan Ramos meninggalkan Real Madrid. Saya mengatakannya karena di dalam ruang ganti kami dia luar biasa," sebut Miliato dikutip dari Goal International. 

“Kita semua tahu sejarah yang dia buat dan apa yang dia capai selama bertahun-tahun di Real Madrid. Saya tidak punya kata-kata untuk menggambarkan betapa pentingnya dia."

"Semua yang saya pelajari darinya dua tahun ini ... dia hanya orang yang luar biasa, dia memiliki mental pemenang."

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Eddward-S-Kennedy

Sumber : Kompas TV


TERBARU