> >

Roma Vs Man Utd: Bruno Fernandes Tegaskan Juara Liga Europa Tak Cukup bagi Setan Merah

Kompas sport | 6 Mei 2021, 19:29 WIB
Bruno Fernandes merayakan golnya melalui tendangan penalti untuk members keunggulan United dua gol atas Granada di leg pertama perempat final Europa League, Jumat (9/4/2021) dini hari WIB. (Sumber: Twitter @ManUtd)

ROMA, KOMPAS.TV - Bruno Fernandes menegaskan, apabila Manchester United mampu meraih gelar juara di Liga Europa, trofi tersebut masih kurang bagi tim sebesar Man Utd.

Ia ingin, juara Liga Europa menjadi awal kesuksesan karirnya di Manchester United.

Manchester United pernah memenangkan Liga Europa pada 2017 dan akan memiliki kesempatan untuk melakukannya lagi jika mereka lolos ke final dengan menyingkirkan AS Roma, Jumat (7/5/2021) dini hari WIB.

Di pertandingan leg pertama melawan Roma minggu lalu, Fernandes membuat dua assist dan mencetak dua gol yang membantu pasukan Ole Gunnar Solskjaer meraih kemenangan 6-2.

Baca Juga: Prediksi Roma Vs Man Utd: Mungkinkah Giallorossi Membuat Keajaiban?

Berkat kemenangan telak tersebut, Manchester United sangat diunggulkan untuk lolos ke final Liga Europa musim ini.

Jika berhasil ke final dan meraih juara di Liga Europa, ini akan menjadi trofi pertama Bruno Fernandes sebagai pemain Manchester United.

Akan tetapi, pemain internasional Portugal itu menegaskan bahwa skuad Manchester United tidak bisa berpuas diri meski mampu mengakhiri musim dengan trofi.

"Bagi kami, itu adalah sinyal peningkatan jika kami memenangkan Liga Europa, karena musim lalu kami tidak memenangkan apa pun. Jadi, jika kami memenangkan trofi musim ini, itu adalah peningkatan - tetapi masih belum cukup bagi kami," kata Bruno dilansir dari Sky Sports.

Baca Juga: Terkait Protes Fans Man Utd di Old Trafford, Solskjaer: Itu Hari yang Sulit Bagi Kami

Penulis : Rizky-L-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU