> >

Andrea Pirlo Buka Suara Terkait Statistik Miris Tendangan Bebas Cristiano Ronaldo di Juventus

Kompas sport | 4 Maret 2021, 21:53 WIB
Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo (Sumber: juventus.com)

TURIN, KOMPAS.TV - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo buka suara tentang catatan miris pemain andalannya, Cristiano Ronaldo dalam mencetak gol melalui tendangan bebas.

Semenjak datang ke Turin pada musim panas 2018/19 dari Real Madrid, Ronaldo memang langsung menjadi mesin gol Bianconeri. 

Dari total 119 penampilan di seluruh kompetisi bersama Juventus, Cristiano Ronaldo telah membukukan 92 gol serta 21 assist. 

Akan tetapi, dari sekian banyak gol, pemain asal Portugal tersebut baru satu kali mencetak gol dari situasi tendangan bebas. 

Baca Juga: Juventus Resmi Permanenkan Weston McKennie dari Schalke 04

Satu-satunya gol tendangan bebas Ronaldo bersama Bianconeri tercipta pada giornata 30 Serie A 2019/20 dalam laga derby Turin melawan Torino yang berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan Juventus. 

Total, pemilik 5 gelar Ballon d'Or sudah 65 kali mengambil tugas sebagai eksekutor tendangan bebas. Rasio kesuksesan free kick Ronaldo hanya 1,5 persen. 

Ironisnya, dua musim (2016/17 dan 2017/19 ) sebelum Ronaldo bergabung, Bianconeri mencetak 11 gol dari 74 kali percobaan.

Pelatih Juventus saat ini, Andrea Pirlo menilai situasi tendangan bebas sangat penting dalam sebuah pertandingan. 

Baca Juga: Bawa Juventus Kalahkan Spezia, Ronaldo Kembali Ukir Sejarah Baru

Penulis : Gilang-Romadhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU