Perjalanan Karier Tom Brady, Superstar Gaek NFL
Kompas sport | 8 Februari 2021, 16:37 WIBTAMPA, KOMPAS.TV - Tom Brady kembali meraih satu lagi trofi juara dengan menyabet gelar Super Bowl ketujuh sepanjang karir.
Dengan capaian itu, Tom Brady menjadi pemilik gelar terbanyak di kompetisi National Football League (NFL). Bahkan Tom Brady menyabet lebih banyak gelar juara Super Bowl daripada seluruh tim NFL.
Tim yang meraih juara Super Bowl terbanyak saat ini adalah New England Patriots dan Pittsburgh Steelers dengan 6 kali juara. Sementara, Dallas Cowboys dan San Francisco 49ers memiliki lima gelar juara.
Baca Juga: Tom Brady Bikin Rekor Raih Gelar ke-7 dan Membawa Tampa Bay Buccaneers Juara Super Bowl LV
Brady menyabet enam gelar pertama bersama Patriots. Kemudian, Brady pindah menjadi quarterback Tampa Bay Buccaneers pada musim 2020.
Brady mulai mencicipi NFL lewat NFL Draft pada 2000 setelah menjadi pemain American football kampus di Michigan. Semasa awal karir, Brady sebenarnya tak memiliki karir mulus.
Ia baru bisa bermain untuk New England Patriots pada ronde keenam atau berada di urutan ke-199.
Namun, Brady berhasil menunjukkan penampilan baik bersama Patriots. Brady ikut membawa Patriots juara pada Super Bowl XXXVI tahun 2001.
Sepanjang 21 musim bermain NFL, Brady berhasil tampil dalam 10 Super Bowl termasuk Super Bowl LV. Ia berhasil menjuarai Super Bowl sebanyak 7 kali dan meraih gelar MVP 5 kali.
Baca Juga: Tiga Pendaki Hilang di “Gunung Pembunuh” K2, Terakhir Terlihat di Area Paling Berbahaya Bottleneck
Brady telah tampil dalam 301 pertandingan. Quarterback berusia 43 tahun itu berhasil memenangkan 260 pertandingan dan mengalami 39 pertandingan kalah.
Brady juga menorehkan catatan jarak melempar umpan sejauh 79.204 yards sepanjang karirnya. Ia pun berhasil melakukan 581 touchdown.
Pada Super Bowl LV, Brady berhasil melakukan 3 touchdown. Ia berhasil mengirimkan 21 umpan dari total 29 lemparan yang ia lakukan.
Berikut ini rincian Most Valuable Player (MVP) pada gelaran Super Bowl periode 2000-2021
2021 - Tom Brady (Tampa Bay)
2020 - Patrick Mahomes (Kansas City)
2019 - Julian Edelman (New England)
2018 - Nick Foles (Philadelphia)
Penulis : Ahmad-Zuhad
Sumber : Kompas TV