> >

Tanding di Anfield, Liverpool Dibantai Manchester City 1-4, Remuk Bos!

Kompas sport | 8 Februari 2021, 01:28 WIB
Bek kiri Liverpool, Andrew Robertson menilai timnya sudah tak bisa meraih gelar juara Liga Inggris setelah kalah dari Brighton (Sumber: Instagram @andyrobertson94)

LIVERPOOL, KOMPAS.TV - Kiper Liverpool, Alisson Becker membuat dua blunder yang memaksa timnya kalah dari Manchester City. 

Duel Liverpool vs Manchester City merupakan jadwal lanjutan pekan 23 Liga Inggris yang bertempat di Stadion Anfield, Minggu (7/2/2021). Manchester City menang dengan skor 4-1. 

Ini adalah kemenangan perdana Cityzen atas Liverpool ketika bersua di Anfield sejak 2003 silam. Total, City memutus rekor buruk 29 laga tandang ke Anfield (19 kalah 9 imbang). 

Baca Juga: Adu Mulut Klopp dan Guardiola Jelang Bigmatch Liverpool vs Manchester City

Tim tamu tampil agresif sejak menit pertama dan mendapat kesempatan unggul lebih dulu pada menit 37. Tetapi, tendangan Ilkay Gundogan tidak menemui sasaran alias gagal. Skor tanpa gol bertahan hingga babak pertama berakhir. 

Di paruh kedua, kedua tim semakin gencar dalam melancarkan serangan. 

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Ibrahimovic Cetak Gol ke-501, AC Milan Kembali ke Puncak

Ilkay Gundogan menebus kesalahan penaltinya dengan mencetak gol pembuka ketika babak kedua baru berjalan 4 menit. 

Tetapi, tuan rumah membalas pada menit 62. Mohamed Salah jatuh dikotak penalti setelah berduel dengan Ruben Dias, tetapi wasit memberikan hadiah penalti. Salah yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya. 

Baca Juga: Kalahkan West Brom 2-0, Tottenham Hotspur Akhirnya Menang Lagi

Petaka kemudian datang untuk tuan rumah. Alisson melakukan blunder, bola niat dibuang, tetapi justru mendarat di kontrol Phil Foden yang kemudian memberikan umpan kepada Gundogan yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang untuk kedua kalinya. 

Penulis : Gilang-Romadhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU