Spanyol Tahan Imbang Swiss, Sergio Ramos Lewati Rekor Gianluigi Buffon
Kompas sport | 15 November 2020, 08:53 WIBBASEL, KOMPAS.TV - Timnas Spanyol harus puas bermain imbang 1-1 melawan Swiss di stadion St. Jakob Park, Minggu (15/11/2020) pada laga Grup 4 Liga A UEFA Nations League.
Meski begitu bagi kapten timnas Spanyol, Sergio Ramos, laga ini membuatnya memiliki pencapaian baru.
Dia sukses melewati torehan pemain asal Italia, Gianluigi Buffon sebagai pemain Eropa dengan penampilan terbanyak bersama timnas.
Baca Juga: Serang Macron yang Dianggap Hina Islam, Khabib Nurmagomedov Malah Dihardik Atlet Olimpiade Ini
Ramos saat ini membukukan 177 penampilan bersama timnas Spanyol, sedangkan Buffon memiliki jumlah penampilan 176 dengan ersama timnas Italia.
Sementara itu, rekor dunia untuk penampilan terbanyak dengan timnas negaranya masih dipegang mantan bintang timnas Mesir, Ahmed Hassan dengan raihan 164 penampilan.
Meski sudah menjadi yang terbanyak tampil dengan timnas, Ramos menegaskan dirinya masih bertekad untuk tampil lebih banyak dengan La Furia Roja.
Baca Juga: Pengakuan Usain Bolt: Cristiano Ronaldo Lebih Cepat dari Saya
“Saya masih ingin bermain dengan Spanyol lebih banyak lagi untuk tahun-tahun mendatang,” ujar pemain berusia 34 tahun itu dikutip dari UEFA.com.
“Saya akan pergi ke Qatar (Piala Dunia 2022) dengan jenggot kelabu jika perlu,” tambah bek Real Madrid tersebut.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV