> >

Aan Kurnia Jadi Kepala Bakamla Baru, Achmad Taufiqoerrochman Masuk Pensiun

Berita kompas tv | 12 Februari 2020, 16:43 WIB
Kepala Bakamla Laksamana Madya Aan Kurnia saat dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Rabu (12/2/2020) (Sumber: kompas.com/Rakhmat Nur Hakim)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Laksamana Madya Aan Kurnia kini resmi menjadi Kepala Badan Keamanan Laut (Bakamla) Republik Indonesia.

Presiden Joko Widodo baru saja melantikanya di Istana Negara, Jakarta, Rabu (12/2/2020), tepatnya pukul 14.30 WIB.

Aan Kurnia dilantik sebagai Kepala Bakamla menggantikan Laksamana Madya Achmad Taufiqoerrochman yang akan memasuki masa pensiun tahun ini.

Baca Juga: Bakamla Usir Kapal Asing yang Keluar-Masuk Laut Natuna

Achmad telah menjabat sebagai Kepala Bakamla RI sejak September 2018.

Aan Kurnia yang alumnus Akademi Angkatan Laut tahun 1987 ini sebelumnya adalah perwira tinggi TNI AL yang menjabat Komandan Jenderal Akademi TNI. 

Sebelumnya, diputuskan oleh Presiden Joko Widodo bahwa Laksamana Madya TNI Aan Kurnia menjadi Kepala Bakamla.

"Pak Aan (Kepala Bakamla)," ujar Jokowi, saat berbincang dengan wartawan di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (17/1/2020).

Jokowi tidak menjelaskan pertimbangan memilih Aan Kurnia menjadi Kepala Bakamla. 

Ia hanya menyebutkan bahwa pemilihan ini sudah melalui proses Tim Penilaian Akhir (TPA). 

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU