Update Harga BBM Pertamina 23 Desember 2024, Cek Tarif Pertalite, Pertamax, hingga Bio Solar
Peristiwa | 23 Desember 2024, 07:39 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pertamina melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) pada periode Desember 2024, dengan tiga jenis BBM mengalami kenaikan harga. Berdasarkan data dari mypertamina.id per 23 Desember 2024, penyesuaian harga tersebut mengacu pada tren harga rata-rata minyak dunia dan nilai tukar Rupiah terhadap dollar AS.
Tiga jenis BBM yang mengalami kenaikan harga sejak 1 Desember 2024 adalah Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.
Harga Pertamax Turbo naik dari Rp13.500 menjadi Rp13.550 per liter, Dexlite naik dari Rp13.050 menjadi Rp13.400 per liter, dan Pertamina Dex mengalami kenaikan dari Rp13.440 menjadi Rp13.800 per liter.
Sementara itu, tiga jenis BBM lainnya yakni Pertalite, Bio Solar, dan Pertamax tetap stabil. Harga Pertalite tetap di angka Rp10.000 per liter dan Bio Solar bertahan di harga Rp6.800 per liter di seluruh wilayah Indonesia.
Perlu diketahui kenaikan harga berbeda-beda tiap wilayah. Harga yang tertera di atas adalah kenaikan untuk wilayah Aceh, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DI Yogyakarta, Bali, NTB, dan NTT. Masyarakat bisa mengecek harga BBM Pertamina secara detail di mypertamina.id/fuels-harga.
Baca Juga: Gunung Marapi Berstatus Waspada, Aktivitas Pendakian Dilarang saat Libur Nataru
Daftar Harga BBM Pertamina 23 Desember 2024
Aceh, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DI Yogyakarta, Bali, NTB, NTT
- Pertalite: Rp10.000
- Bio-solar: Rp6.800
- Pertamax: Rp12.100
- Pertamax Turbo: Rp13.550
- Dexlite: Rp13.400
- Pertamina Dex: Rp13.800
- Pertamax Green: Rp13.150
Sumatra Utara, Sumatra Selatan, Jambi, Bangka Belitung, Lampung, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Papua, Papua Barat, Papua Barat Daya, Papua Selatan, Papua Pegunungan, Papua Tengah
- Pertalite: Rp10.000
- Bio-solar: Rp6.800
- Pertamax: Rp12.400
- Pertamax Turbo: Rp13.850
- Dexlite: Rp13.700
- Pertamina Dex: Rp14.100
Riau, Kepulauan Riau, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Bengkulu, Sumatra Barat
- Pertalite: Rp10.000
- Bio-solar: Rp6.800
- Pertamax: Rp12.650
- Pertamax Turbo: Rp14.150
- Dexlite: Rp14.000
- Pertamina Dex: Rp14.400
Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur
- Pertalite: Rp10.000
- Bio-solar: Rp6.800
- Pertamax: Rp12.400
- Pertamax Turbo: Rp13.850
- Dexlite: Rp13.700
- Pertamina Dex: Rp14.100
Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV