> >

Polda Metro Jaya Pastikan Keamanan Debat Pertama Cagub-Cawagub DKI Jakarta 2024

Rumah pemilu | 5 Oktober 2024, 14:23 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Polisi Karyoto. (Sumber: ANTARA/HO-Humas Polda Metro Jaya)

Menurutnya, partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban sangat penting untuk memastikan semua tahapan Pilkada berlangsung aman dan kondusif.

“Sehingga kegiatan tahap kampanye Cagub-Cawagub Jakarta nanti dapat berjalan dengan aman dan tertib,” ujar Ade Ary.

Debat pertama Pilkada DKI Jakarta akan diikuti oleh tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur. 

Pasangan nomor urut 1 adalah Ridwan Kamil dan Suswono, pasangan nomor urut 2 Dharma Pongrekun dan Kun Wardana, serta pasangan nomor urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta telah menetapkan bahwa debat perdana ini akan dimulai pukul 19.00 WIB dan berlangsung selama 150 menit. 

Adapun tema yang akan diangkat adalah "Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global." 

Baca Juga: Ditanya soal Persiapan Jelang Debat Perdana Pilkada Jakarta 2024, Ini Respons Cawagub Rano Karno!

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Antara


TERBARU