Jokowi Respons Kaesang yang Datangi KPK: Semua Warga Negara Sama di Mata Hukum
Peristiwa | 18 September 2024, 11:16 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali mengatakan bahwa semua orang di mata hukum sama.
Hal itu disampaikan Presiden saat merespons perihal putera bungsunya, Kaesang Pangarep yang mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (17/9/2024).
“Saya kan sudah menyampaikan semua warga negara sama di mata hukum ya. Itu aja,” kata Presiden Jokowi di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (18/9). Dikutip dari laporan jurnalis KompasTV.
Sebelumnya kemarin, Kaesang Pangarep mengatakan kedatangannya di KPK dilakukan atas inisiatif sendiri.
“Saya datang ke sini bukan karena undangan, bukan karena panggilan tapi inisiatif saya sendiri,” ucap dia.
Baca Juga: Eks Penyidik Minta KPK Panggil Teman Kaesang Telusuri Kebenaran Jet Pribadi: Untuk Uji Validitas
Kemudian, Kaesang memberikan pengakuan jika dirinya nebeng atau menumpang pada temannya saat menggunakan jet pribadi ke Amerika Serikat, 18 Agustus 2024.
“Tadi saya juga di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya di tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat, yang numpang atau bahasa bekennya nebeng, nebeng pesawatnya teman saya,” ungkapnya.
Setelah itu, Kaesang menolak memberikan keterangan lebih detail mengenai penggunaan jet pribadi. Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini meminta media untuk bertanya langsung kepada KPK.
Baca Juga: KPK Pastikan Klarifikasi Kaesang Tidak akan Menghentikan Proses Laporan Gratifikasinya
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV