> >

Muhammadiyah Sambut Kunjungan Paus Fransiskus: Tunjukkan Kesantunan Budaya, Momentum Perdamaian

Peristiwa | 3 September 2024, 10:27 WIB
Paus Fransiskus melambaikan tangan setelah menghadiri audiensi umum mingguannya di Lapangan Santo Petrus di Vatikan, Rabu (28/8/2024). (Sumber: AP Photo/Andrew Medichini)

Paus Fransiskus diperkirakan akan tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa (3/9/2024) pukul 11.00 WIB siang ini.

Sejumlah pejabat negara dijadwalkan bakal menyambut kedatangan Paus Fransiskus di antaranya Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Gandi Sulistiyanto dan Duta Besar Indonesia untuk Takhta Suci Vatikan Michael Trias Kuncahyono.

Selain itu, hadir pula Uskup Agung Jakarta Kardinal Suharyo, Ketua Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) Mgr. Antonius Subianto Bunyamin, Duta Besar Takhta Suci Vatikan untuk Indonesia Uskup Piero Pioppo, Sekretaris Kedutaan Takhta Suci Vatikan Pastur Michael Andrew Pawlowicsz dan Ketua Panitia Kunjungan Apostolik Paus Fransiskus ke Indonesia Ignatius Jonan juga akan menyambut Bapa Suci.

Selama kunjungan di Jakarta, Paus Fransiskus akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka hingga menggelar Misa Suci di Stadion Utama Gelora Bung Karno. 

Baca Juga: Paus Fransiskus Diperkirakan Tiba di Bandara Soekarno-Hatta Siang Ini, Disambut Menag

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU