> >

Soal Dinamika yang Terjadi di Partai Golkar, Begini Kata Ahok

Politik | 14 Agustus 2024, 18:02 WIB
Politikus PDI Perjuangan atau PDIP Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (8/2/2024). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua DPP PDI Perjuangan atau PDIP Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengaku sedih melihat dinamika yang terjadi di Partai Golkar.

Sebab, belum lama ini Airlangga Hartarto memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatan ketua umum partai berlambang pohon beringin tersebut. 

Lalu, tak lama berselang Politikus Partai Golkar Jusuf Hamka juga mengajukan surat pengunduran diri. 

Baca Juga: Agus Gumiwang soal Peluang Bahlil Jadi Calon Ketum Golkar: Insyaallah

"Ya saya agak sedih juga," kata Ahok di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (14/8/2024).

Ahok menjelaskan, dirinya memiliki hubungan khusus dengan Jusuf Hamka.

Bahkan, saat pria yang karib disapa Babah Alun itu akan maju di Pilkada Jakarta ia sempat dihubungi oleh yang bersangkutan. 

"Pak Jusuf Hamka, kan teman juga ya. Waktu itu beliau udah kontak saya, mungkin mau maju Jakarta kan. Ya seperti ini, ya mungkin aja tulisan skenario akan lawan," kata Ahok. 

Menurutnya, sosok Jusuf Hamka memiliki sifat kesetiaan dan loyalitas yang tinggi.

"Tapi saya lihat dari berita yang masuk, saya kira itu yang dibutuhkan, loyalitas. Sebetulnya apa sih yang diharapkan dari orang selain kesetiaan sebetulnya? Itu yang diharapkan gitu. Kita punya integritas dan diharapkan kita ada kesetiaan," kata Ahok.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU