> >

Bobby Nasution Siap Dipanggil terkait Blok Medan, tapi KPK Belum Berencana Lakukan Pemanggilan

Hukum | 11 Agustus 2024, 08:00 WIB
Foto Arsip. Wali Kota Medan Bobby Nasution mengaku siap jika dipanggil KPK terkait blok medan, namun KPK belum berencana memanggil menantu Presiden Jokowi tersebut. (Sumber: Kompas.com)

Dikutip Kompas.com, Abdul Gani menyampaikan, kode "Blok Medan" digunakannya untuk pengurusan izin tambang yang diduga milik Kahiyang Ayu, anak kedua Presiden Jokowi, di Halmahera.

Ia pun tidak membantah adanya pertemuan antara pihak Pemprov Malut dan pengusaha Medan terkait izin tambang.

Terkait hal itu, eks Menko Polhukam Mahfud MD menilai KPK perlu memanggil putri dan menantu Presiden Jokowi tersebut.

Mengingat munculnya nama Bobby dan Kahiyang dalam sidang Abdul Gani, telah menjadi bagian dari fakta persidangan.

”Menurut saya, kalau ingin menegakkan hukum dengan benar, menghilangkan kesan tidak pandang bulu, seharusnya dipanggil paling tidak. Kan Anda disebut, kan gitu, Blok Medan itu ini katanya, gitu,” kata Mahfud dalam keterangannya, Rabu (7/8). Dikutip dari Kompas.id.

Baca Juga: ICW Desak KPK Periksa Bobby Soal Kasus Korupsi Tambang, Mahfud MD: Bentuk Keseriusan Penegakan Hukum

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Tribunnews/Kompas.id


TERBARU