> >

Survei Indikator: Mayoritas Pemilih Jakarta Sudah Punya Pilihan, Hampir 40 Persen Pilih Anies

Rumah pemilu | 25 Juli 2024, 16:46 WIB
Analis politik Burhanuddin Muhtadi dalam dialog Kompas Petang, Kompas TV, Selasa (2/7/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

Berikut rincian hasil survei Indikator Politik Indonesia dalam simulasi top of mind calon gubernur Jakarta

  • Anies Baswedan 39,7 persen
  • Ahok 23,8 persen
  • Ridwan Kamil 13,1 persen
  • Tri Rismaharini 1,4 persen
  • Erick Thohir 1,1 persen
  • Erwin Aksa 0,8 persen
  • Ahmad Sahroni 0,6 persen
  • Heru Budi Hartono 0,4 persen
  • Uya Kuya 0,4 persen
  • Kaesang Pangarep 0,3 persen
  • Sandiaga Uno 0,3 persen
  • Raffi Ahmad 0,3 persen
  • Mardani Ali Sera 0,2 persen
  • Sri Mulyani 0,2 persen
  • Ahmad Syaikhu 0,2 persen
  • Dharma Pongrekun 0,2 persen
  • Dede Yusuf 0,2 persen
  • Charles Honoris 0,1 persen
  • Ahmad Riza Patria 0,1 persen
  • Eko Patrio 0,1 persen
  • Rahayu Saraswati 0,1 persen
  • Ahmed Zaki Iskandar 0,1 persen
  • Andika Perkasa 0,1 persen
  • Joko Widodo 0,1 persen
  • Tidak tahu/jawab 16,1 persen.

Survei dilakukan pada 18-26 Juni 2024. Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling dengan 800 responden berusia 17 tahun atau lebih atau sudah menikah.

Margin of error survei sebesar 3,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU