Hari Ini Presiden Jokowi Rayakan Ulang Tahun yang ke-63, Berikut Biografi Singkatnya
Peristiwa | 21 Juni 2024, 08:58 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi merayakan ulang tahun yang ke-63 pada Jumat (21/6/2024) hari ini.
Jokowi yang merupakan presiden ketujuh RI itu lahir di Solo atau Surakarta, Jawa Tengah pada 21 Juni 1961.
Saat ini, Jokowi menjabat sebagai Presiden RI di periode keduanya (2019-2024) setelah sebelumnya menjabat di periode pertama dari 2014 hingga 2019. Berikut biografi singkat dari Presiden Jokowi.
Biografi Jokowi
Dilansir dari Kompaspedia, Jokowi lahir di Solo pada 21 Juni 1961 dari pasangan Widjiatno Notomihardjo dan Sudjiatmi.
Jokowi merupakan anak sulung dan putra satu-satunya dari empat bersaudara dengan ketiga adik perempuannya, yaitu Iit Sriyantini, Ida Yati, dan Titik Relawati.
Setelah menyelesaikan pendidikan tingkat sekolah di Solo, Jokowi melanjutkan kuliah ke Universitas Gadjah Mada di Fakultas Kehutanan dengan jurusan Teknologi Kayu.
Lulus pada 1985, Jokowi muda sempat berkarier di perusahaan BUMN di Aceh, PT Kertas Kraft Aceh. Tak lama, ia kemudian kembali ke Solo bekerja di pabrik milik kakak dari ibunya, Miyono, di bawah bendera CV Roda Jati.
Jokowi menikah dengan Iriana pada 24 Desember 1986, dan dikaruniai dua anak laki-laki dan satu anak perempuan, yaitu Gibran Rakabuming Raka (1987), Kahiyang Ayu (1991), dan Kaesang Pangarep (1994).
Pada 1988, Jokowi lantas mendirikan bisnis mebelnya sendiri yang diberi nama CV. Rakabu. Bisnis mebelnya pun berjalan lancar dan berhasil merambah pasar mancanegara.
Baca Juga: Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Jokowi di Angka 76 Persen, Pengamat: Efek Bansos dan Infrastruktur
Sukses menjadi pengusaha, Jokowi terjun ke politik dan menyatakan maju dalam bursa pemilihan Wali Kota Surakarta 2005.
Jokowi diusung oleh PDI-P dan PKB sebagai calon Wali Kota Surakarta bersama FX Hadi Rudyatmo – Ketua DPC PDI-P Surakarta – sebagai wakilnya. Pasangan ini berhasil terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo periode 2005–2010.
Berhasil membangun Kota Solo, Jokowi kemudian menuju ibukota dalam Pilkada DKI Jakarta 2012 sebagai calon gubernur berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dari Gerindra sebagai wakil gubernur.
Pasangan Jokowi-Ahok resmi terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2012–2017 setelah mampu mengalahkan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli.
Karier politik Jokowi mencapai puncaknya saat memenangkan Pilpres 2014. Jokowi yang maju sebagai capres berpasangan dengan Jusuf Kalla mampu mengungguli pasangan Prabowo-Hatta Rajasa.
Jokowi-JK pun terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden Ri 2014-2019.
Di 2019, Jokowi giliran berpasangan dengan KH Ma’ruf Amin dan kembali mampu memenangkan Pilpres mengalahkan Prabowo-Sandiaga Uno.
Jokowi pun menjadi orang nomor satu di negeri ini untuk periode keduanya tahun 2019 hingga 2024.
Profil Jokowi
Nama Lengkap: Ir. Joko Widodo
Lahir: Surakarta, Jawa Tengah, 21 Juni 1961
Jabatan: Presiden ke-7 RI
- Periode (20 Oktober 2014 — 20 Oktober 2019)
- Periode (20 Oktober 2019 — 20 Oktober 2024)
Pendidikan Jokowi
- SD Negeri 112 Tirtoyoso, Solo: Lulus tahun 1973.
- SMP Negeri 1 Surakarta: Lulus tahun 1976.
- SMA Negeri 6 Surakarta: Lulus tahun 1980.
- Universitas Gadjah Mada (UGM)**: Fakultas Kehutanan, Jurusan Teknologi Kayu - Lulus tahun 1985.
Keluarga Jokowi
1. Istri: Iriana, menikah pada 24 Desember 1986.
2. Anak
- Gibran Rakabuming Raka (lahir 1987).
- Kahiyang Ayu (lahir 1991).
- Kaesang Pangarep (lahir 1994).
Baca Juga: Soal Maju di Pilkada Jabar, Susi Pudjiastuti Bakal Minta Saran Jokowi hingga Megawati
Karier Jokowi
1. Insinyur di PT Kertas Kraft Aceh
- Setelah lulus kuliah, Jokowi bekerja di PT Kertas Kraft Aceh, sebuah BUMN, dengan tugas di area Hutan Pinus Merkusi di Dataran Tinggi Gayo, Aceh Tengah.
2. Bekerja di CV Roda Jati
- Setelah kembali ke Solo, Jokowi bekerja di pabrik milik Miyono, kakak dari ibunya, dengan bendera CV Roda Jati.
3. Mendirikan CV Rakabu (1988)
- Jokowi mendirikan bisnis mebel sendiri bernama CV Rakabu, yang diambil dari penggalan nama anak pertamanya, Gibran Rakabuming Raka. Usahanya berkembang dari skala regional hingga internasional.
4. Aktivis di Asmindo
- Jokowi turut menggagas terbentuknya Komisariat Daerah (Komda) Asosiasi Pengusaha Mebel Indonesia (Asmindo) Surakarta Raya dan menjadi Anggota DPP Asmindo di Jakarta.
- Ia terpilih sebagai Ketua Komda Asmindo Surakarta Raya pertama pada 11 Juli 2002.
5. Wali Kota Surakarta (2005–2010)
- Jokowi terpilih sebagai Wali Kota Surakarta bersama FX Hadi Rudyatmo sebagai Wakil Wali Kota pada Pilkada Solo 2005.
6. Wali Kota Surakarta (2010–2012)
- Jokowi kembali terpilih sebagai Wali Kota Surakarta untuk periode kedua bersama FX Hadi Rudyatmo pada Pilkada Solo 2010.
7. Gubernur DKI Jakarta (2012–2014)
- Jokowi terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta bersama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai Wakil Gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2012.
8. Presiden Indonesia (2014–2019)
- Jokowi terpilih sebagai Presiden Indonesia berpasangan dengan Jusuf Kalla pada Pilpres 2014, mengalahkan pasangan Prabowo-Hatta Rajasa.
9. Presiden Indonesia (2019–2024)
- Jokowi terpilih kembali sebagai Presiden Indonesia berpasangan dengan KH Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019, mengalahkan pasangan Prabowo-Sandiaga Uno.
Baca Juga: Ini Kata Gerindra soal Kepuasan Publik terhadap Jokowi Masih Tinggi
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV