> >

Bobby Nasution Gabung dengan Gerindra, Jokowi: Orang Tua Hanya Mendoakan

Politik | 21 Mei 2024, 13:18 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi keterangan usai meninjau panen jagung di Kelurahan Brang Biji, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, Kamis (2/5/2024). (Sumber: YouTube Sekretariat Kabinet.)

PADANG, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku mendoakan keputusan dan langkah menantunya, Bobby Nasution, yang sudah resmi bergabung dengan Partai Gerindra dan maju sebagai bakal calon gubernur di Pilkada Sumatera Utara 2024.

“Orang tua hanya mendoakan,” kata Jokowi saat memberikan keterangan pers di posko pengungsian Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (23/5/2024), sebagaimana dikutip dari Kompas.com.

Sebelumnya, Jokowi enggan merespons saat ditanya perihal sikap politik Bobby. Ia meminta wartawan untuk mengonfirmasi langsung ke menantunya tersebut.

Baca Juga: Komisi X DPR Sebut Pemerintah dan Kemendikbud Lepas Tangan soal Mahalnya UKT

Jokowi beralasan Bobby sudah dewasa dan mandiri serta bisa mempertanggungjawabkan keputusannya.

“Tanyakan ke Bobby Nasution langsung karena jadi orang tua, sudah dewasa, tanggung jawabnya, kemandiriannya ada dia,” ujar Jokowi.

Dalam kesempatan tersebut, wartawan juga sempat bertanya kepada Jokowi apakah ia akan mengikuti langkah Bobby menjadi kader Gerindra. Namun, mantan gubernur DKI Jakarta itu tidak merespons.

Sebelumnya diberitakan Wali Kota Medan Bobby Nasution resmi menjadi kader Partai Gerindra pada Senin (20/5/2024).

“Alhamdulillah dengan mengucapkan bismillahhirrahman nirrahim, saya per hari ini, menyatakan diri untuk masuk menjadi kader Gerindra,” ucap Bobby.

“Alhamdulillah langsung diterima Ketua DPD Partai Gerindra Sumut (Gus Irawan Pasaribu).”

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU