> >

Demokrat Tidak Khawatir soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Politik | 10 Mei 2024, 17:44 WIB
Kepala Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) Demokrat Herman Khaeron di gedung DPR, Jakarta, Selasa (19/9/2023). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

“Kami meyakini kalau Pak Prabowo memiliki komitmen dan tentu memiliki formula yang tepat untuk memberikan porsi yang pas pada partai-partai pengusungnya,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR yang juga Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay dalam doanya saat memberikan sambutan pada acara bimtek dan rakornas pilkada PAN Kamis (9/5/2024) malam, meyakini Prabowo  akan memberikan beberapa posisi bagi kader-kader terbaik partai itu di kabinet mendatang.

Dalam acara yang juga dihadiri oleh Prabowo Subianto, Saleh mengatakan, PAN akan sangat berterima kasih dan bersyukur jika hal tersebut sampai terjadi.

Baca Juga: Ketum PAN Zulhas Tanggapi Wacana Penambahan Kementerian Era Prabowo-Gibran

"Ya Allah, kami meyakini bahwa Bapak Prabowo Subianto sudah merencanakan akan memberikan beberapa posisi bagi kader-kader terbaik PAN di kabinet mendatang. Sebagai insan yang beriman, tentu hal itu sangat kami syukuri," ujar Saleh.

"Namun demikian, kami tentu akan lebih berterima kasih dan bersyukur lagi andai kata amanah yang diberikan kepada kami bisa lebih banyak dari apa yang kami perkirakan selama ini," sambungnya.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : kompas.com


TERBARU