Besok 9 Mei 2024 Libur Hari Kenaikan Yesus Kristus, Ada Cuti Bersama
Peristiwa | 8 Mei 2024, 12:17 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah menetapkan besok, Kamis, 9 Mei 2024, sebagai hari libur nasional memperingati Hari Kenaikan Yesus Kristus.
Tidak hanya Kamis, menurut Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri, Jumat 10 Mei 2024 juga ditetapkan sebagai libur cuti bersama.
Bagi pelajar dan pekerja yang libur reguler setiap hari Sabtu dan Minggu, maka dapat merasakan libur panjang pada 9-12 Mei 2024.
Hari Kenaikan Yesus Kristus sebelumnya disebut sebagai Hari Kenaikan Isa Almasih. Namun, Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengubah nomenklatur (penamaan) hari tersebut menjadi hari libur peringatan Kenaikan Yesus Kristus pada 29 Januari 2024.
Perubahan itu tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 8 Tahun 2024 tentang libur nasional dan cuti bersama 2024.
Baca Juga: Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, KAI Siapkan 6 Kereta Tambahan dan 739.782 Tempat Duduk
Dengan perubahan ini, libur kelahiran, wafat, kebangkitan, dan kenaikan Isa Almasih berganti menjadi libur kelahiran, wafat, kebangkitan, dan kenaikan Yesus Kristus.
Perubahan nomenklatur ini terkait dengan apa yang diyakini oleh umat Kristen dan Katolik, yaitu hari kelahiran Yesus Kristus, wafat Yesus Kristus, dan kenaikan Yesus Kristus.
Peringatan Hari Kenaikan Yesus Kristus
Dilansir laman sulbar.kemenag.go.id, Kenaikan Yesus Kristus merupakan peristiwa sakral yang dirayakan oleh umat Kristiani setiap tahunnya.
Peringatan ini sebagai tanda bahwa Yesus terangkat ke surga dan duduk di sebelah kanan Allah setelah 40 hari bangkit dari kematian.
Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV