> >

Jokowi Kunjungan Kerja ke NTB saat Ada Aksi Hari Buruh, Istana: Sudah Dirancang Jauh-Jauh Hari

Peristiwa | 1 Mei 2024, 14:07 WIB
Suasana aksi Hari Buruh Internasional atau May Day di Jakarta, Rabu (1/5/2024) (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

Sebagai informasi, sejumlah buruh dari berbagai serikat melakukan aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di depan Monumen Nasional atau Monas, Rabu.

Sejumlah bendera serikat pekerja seperti KSPSI AGN, Partai Buruh, dan SPSI, dikibarkan. Mereka juga membakar flare atau suar warna merah dan hijau.

Beberapa pemimpin serikat buruh berorasi dan menyampaikan tuntutan mereka, yakni meminta agar pemerintah mencabut omnibus law UU Cipta Kerja yang dinilai membuat pekerja  semakin miskin.

Para buruh juga menuntut agar sistem kerja outsourcing dan upah rendah dihapuskan.

 

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU