> >

Surya Paloh Hadiri Halalbihalal PKS, Aboe Bakar: Semoga Kita Bisa Bekerja Sama

Politik | 27 April 2024, 11:04 WIB
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menghadiri acara halalbihalal yang diadakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Sabtu (27/4/2024). (Sumber: ANTARA/Walda Marison)

Aboe juga mengajak kader PKS untuk melakukan refleksi mendalam. Sebab tantangan bangsa Indonesia ke depan tidaklah mudah.

“Tantangan Indonesia saat ini ke depan tidaklah mudah. Perlu berusaha bersama dengan segenap elemen bangsa,” ucapnya.

Oleh sebab itu, lanjut dia, kompetisi dan persaingan harus dilandasi pada semangat untuk memberikan kontribusi terbaik.

“Jika itu yang menjadi dasar, sesungguhnya akan lebih mudah menemukan titik temu dalam berbagai kebaikan.”

“Insyaallah pada akhirnya waktu akan membuktikan bahwa kerja-kerja yang serius untuk berkontribusi lebih baik dan berkolaborasi lebih adaptif akan meraih hasil terbaik,” tegasnya.

Baca Juga: Sekjen PKS Sebut Soal Koalisi atau Oposisi Masih Tunggu Dewan Syuro

Ia juga menuturkan, pada usia yang ke-22 ini, PKS ingin menumbuhkan semangat dan memberikan pelayanan kepada rakyat.

“Oleh karenanya tema yang diusung dalam milad ke-22 ini adalah 'Terus Membela Rakyat'. Tema ini adalah spirit dari PKS untuk semakin kokoh melayani rakyat. Ini adalah sebuah komitmen dari PKS untuk terus berkontribusi, berkolaborasi bersama seluruh elemen bangsa.”

Aboe pun mengajak seluruh keluarga besar PKS agar terus mempertahankan dan meningkatkan program-program prorakyat.

Selain Surya Paloh, acara Halalbihalal dan Tasyakuran Milad PKS ke-22 juga dihadiri sejumlah tokoh, antara lain Plt Ketua Umum PPP Mardiono, politikus PAN Saleh Daulay, Toto Daryanto, politikus PDI Perjuangan Utut Adianto, serta politikus Partai Golkar Bambang Soesatyo.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU