> >

Mudik 2024, Pertamina Sediakan Layanan Serambi di 6 Rest Area: Ada Cemilan hingga Cek Darah Gratis

Humaniora | 9 April 2024, 07:09 WIB
Pertamina Patra Niaga menghadirkan layanan Serambi MyPertamina di 6 lokasi SPBU Pertamina di rest area jalur tol.  (Sumber: Pertamina Patra Niaga)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Untuk melayani masyarakat saat arus mudik Lebaran 2024, Pertamina Patra Niaga menghadirkan layanan Serambi MyPertamina di 6 titik Tol Trans Jawa.

Serambi MyPertamina adalah fasilitas tempat singgah sementara yang tersedia di 6 lokasi SPBU Pertamina di rest area tol. 

Ke-6 lokasi itu adalah Rest Area KM 57A Tol Jakarta-Cikampek; Rest Area KM 43A Tol Jakarta-Merak; Rest Area KM 379A Tol Batang-Semarang; Rest Area KM 260B Tol Pejagan-Pemalang; Rest Area Tol Mojokerto-Surabaya 725A; dan Rest Area Tol Pandaan Malang 66A.

Baca Juga: Kronologi Petugas KAI Kembalikan Tas LV Berisi Uang hingga Emas Senilai Rp510 Juta ke Penumpang

Sales Area Manager Pertamina Patra Niaga untuk wilayah Karawang Kota Bekasi, Kabupaten Purwakarta, dan Subang, Ahmad Rifqi mengatakan, dari seluruh lokasi Serambi, rest area tol yang menjadi favorit pengguna jalan tol adalah Rest Area Tol Jakarta-Cikampek KM57. 

"Serambi MyPertamina menyediakan wifi, food and beverage, layanan kesehatan uji tensi dan uji darah. Juga ada tempat bermain anak. Disediakan juga kursi pijat bagi pemudik yang lelah bisa relaksasi. Fasilitas ini gratis dan bisa diakses masyarakat,” kata Rifki dalam siaran persnya yang diterima di Jakarta, Senin (8/4/2024). 

"Untuk memastikan kenyamanan pemudik, Pertamina juga menyediakan toilet dan musala. Bisa dilihat bagaimana toilet di SPBU Pertamina itu sangat nyaman sekali,” tambahnya. 

Baca Juga: Jasa Marga Catat Lebih dari 1 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Hingga H-3 Lebaran

Seperti halnya Serambi MyPertamina di lokasi lain, Serambi di Rest Area KM57 juga menyediakan motoris yang siaga melayani kebutuhan BBM pemudik saat terjadi kemacetan di jalan tol. Ada 54 motoris yang disiapkan di KM57. 

Rifqi menerangkan, bagi konsumen yang kehabisan bensin di jalan bisa menghubungi call center 135. Lalu call center akan membagikan lokasi konsumen kepada tim motoris.

Penulis : Dina Karina Editor : Deni-Muliya

Sumber :


TERBARU