> >

Profil Darwis Triadi, Fotografer Resmi Jokowi yang Dikecam usai Komentari Aksi Kamisan

Peristiwa | 17 Februari 2024, 17:55 WIB
Fotografer Darwis Triadi saat ditemui tim Tribunnews untuk melakukan wawancara khusus di studio miliknya di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (18/10/2019). (Sumber: Tribunnews/Jeprima)

Melansir Tribunnews, Darwis merasa tidak cocok dengan profesi penerbang. Hal itulah yang membuatnya memutuskan untuk terjun ke dunia fotografi pada 1979. Ia belajar secara otodidak dari buku.

Pada 1980, Darwis Triadi memulai karier fotografinya dengan membuat foto untuk pamflet Hotel Borobudur. Kala itu, ia hanya bermodalkan kamera pinjaman dari teman, yakni Nikon F.

Pada 1981, ia bersama rekan-rekannya memamerkan hasil karya mereka di sebuah pameran. Tak disangka, Darwis mendapatkan tanggapan positif dari para pengunjung.

Baca Juga: Mahfud Bantah Komunikasi dengan Ganjar Retak, Sebut Ingin Terus Berjuang untuk Keadilan

Demi memperdalam ilmu fotografi, ia mengikuti kelas teknik pencahayaan dan teknik kamera di Jerman dan Swiss pada 1983.

Kemudian, pada tahun 1990, ia mempresentasikan karyanya di Photo Kina International Competition di Jerman. Setahun kemudian, majalah Vogue memajang karyanya pada artikel spesial tentang Indonesia.

Namanya semakin dikenal hingga ia ditunjuk untuk memotret Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/Tribunnews


TERBARU