> >

Debat Cawapres: Gibran Wacanakan Buka 5 Juta Lapangan Kerja di Sektor Kelestarian Lingkungan

Rumah pemilu | 21 Januari 2024, 20:00 WIB
Cawapres RI nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka dalam debat keempat Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 atau debat cawapres kedua, di Jakarta Convention Center, Minggu (21/1/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

“Oleh karena itu, hilirisasi harus dilanjutkan dan diperluas cakupannya. Tidak hanya hilirisasi tambang saja tapi juga pertanian, maritim, dan hilirisasi digital.”

Baca Juga: Gibran Tunjukkan Pin

“Intinya kita tidak boleh lagi mengirim barang mentah. Untuk mengurangi ketergantungan pada energi fosil, kita akan dorong transisi pada energi hijau, seperti bioavtur, biodiesel, dan juga bioetanol,” tambahnya.

Yang sudah dilakukan, lanjut dia, adalah B35 dan B40.

“Potensi energi baru terbarukan kita juga luar biasa sekali, bisa mencakup 3.686 GW yang meliputi energi surya, angin, air, bioenergi, dan juga panas bumi.”

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU