> >

BMKG Beri Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 11-12 Januari 2024, 30 Wilayah Diprediksi Hujan Lebat

Peristiwa | 11 Januari 2024, 07:18 WIB
ILUSTRASI cuaca. Peringatan dini BMKG terkait cuaca ekstrem 11-12 Januari 2024 (Sumber: Kompas.tv)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) RI mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Indonesia hari ini, Kamis (11/1/2024) dan 12 Januari 2024.

Beberapa wilayah Indonesia berpotensi dilanda hujan lebat disertai petir dan angin kencang hari ini dan besok.

Melansir laman resminya, BMKG mengatakan pada bulan Januari, sebagian besar wilayah Indonesia masih akan mengalami hujan pada kategori tinggi hingga sangat tinggi 300 - lebih dari 500 mm/bulan).

Adapun pada bulan Februari, hujan di wilayah Indonesia diprediksi masih berada pada kategori menengah hingga tinggi (150 - 500 mm/bulan)

"Kecuali untuk wilayah Sumatera bagian utara, Sulawesi bagian utara, dan Papua Barat bagian utara yang diprediksi mengalami hujan bulanan pada kategori menengah (150 - 300 mm/bulan)," tulis BMKG dalam akun @infobmkg.

Baca Juga: Usai Dihantam Angin Puting Beliung, BMKG Manggarai NTT Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Buruk

BMKG menjelaskan musim hujan di Indonesia sangat dipengaruhi oleh Monsun Asia yang membawa massa udara lembab dari Benua Asia menuju Benua Australia melalui Benua Maritim Indonesia.

Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 11 Januari 2024

Hujan sedang-lebat disertai kilat/petir/angin kencang

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Sumatera Barat
  • Riau
  • Kep. Riau
  • Bengkulu Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Kep. Bangka Belitung Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • DKI Jakarta
  • Jawa Tengah
  • DI Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua

Hujan disertai kilat/petir/angin kencang

  • Papua Barat

Baca Juga: Respons Santai Anies Soal Umpatan Prabowo, JK Singgung Pilih Pemimpin yang Tidak Mudah Emosi

Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 12 Januari 2024

Hujan sedang-lebat disertai kilat/petir/angin kencang

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Riau
  • Kep. Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Kep. Bangka Belitung
  • Lampung
  • Jawa Barat
  • DI Yogyakarta
  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Selatan
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua

Hujan disertai kilat/petir/angin kencang

  • Sumatera Barat
  • Banten
  • DKI Jakarta
  • Sulawesi Tenggara
  • Papua Barat

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU