Soal Serangan Personal dalam Debat, Timnas AMIN Sebut Prabowo yang Lakukan Direct Attack
Rumah pemilu | 9 Januari 2024, 20:15 WIB“Wajar kalau ada nilai. Kalau tidak ada data tidak bisa dinilai, karena beliau sudah empat tahun, jadi wajar ada nilainya,” ujar Mardani.
Merespons pernyataan Mardani, Ketua Relawan Prabowo Mania 08 Immanuel Ebenezer yang juga menjadi narasumber dalam dialog tersebut, mengaku sepakat mengenai data.
“Gini, Bang Ali, kita sepakat soal data. Tapi kan hal yang nggak mungkin bisa ditanya soal sensitivitas keamanan negara, Pak,” ungkapnya.
“Kita sepakat dengan apa pun lah, kan kita nggak mau juga punya pemimpin nanti yang berani mengumbar strategi keamanan kita ke publik."
Baca Juga: Airlangga No Comment soal Penilaian Serangan Personal saat Debat Capres
Sebelumnya Presiden Jokowi menilai debat ketiga Pilpres 2024 atau debat kedua capres pada Minggu (7/1/2024) tidak memperlihatkan substansi visi dan misi para kandidat.
“Saya memang melihat substansi dari visinya malah tidak kelihatan. Yang kelihatan justru saling menyerang, yang sebetulnya enggak apa-apa, asal (itu soal) kebijakan. Asal policy, asal visi ya enggak apa-apa,” kata Jokowi di Serang, Banten, Senin (8/1/2024).
“Tapi, kalau yang sudah menyerang personal, pribadi yang tidak ada hubungan dengan konteks debat tadi malam, mengenai apa hubungan internasional, mengenai geopolitik, dan lain-lain, saya kira kurang memberikan pendidikan, kurang mengedukasi masyarakat yang menonton.”
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV