Berikut Rekayasa Lalu Lintas Sekitar GBK saat Debat Capres Hari Ini
Rumah pemilu | 7 Januari 2024, 10:12 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Polda Metro Jaya menerapkan rekayasa lalu lintas saat pelaksanaan debat capres Pilpres 2024 yang berlangsung pada hari ini, Minggu (7/12/2024) malam.
Adapun lokasi debat capres itu digelar di Istora Senayan kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Karo Penmas Divisi Humas Polri sekaligus Kabid Humas Polda Metro Jaya, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menjelaskan, penerapan rekayasa lalu lintas ini bersifat situasional, tergantung pada kondisi dan situasi di lapangan.
Baca Juga: Jelang Debat Capres: Anies Fokus Persiapan, Muhaimin Keliling Jakarta
Berikut rekayasa lalu lintas yang disiapkan Ditlantas Polda Metro Jaya:
1. Arus lalu lintas dari Jalan Gatot Subroto yang akan menuju ke Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke Jalan Gatot Subroto arah Slipi
2. Arus lalu lintas dari arah Jalan Asia Afrika diarahkan lurus ke arah Jalan Hang Tuah Raya
3. Arus lalu lintas dari Bundaran Senayan
yang akan menuju ke Jalan Pintu Senayan diarahkan lurus ke Jalan Jenderal Sudirman
Selain itu, 12 pintu akses di kawasan GBK, beberapa di antaranya juga akan dilakukan penutupan sebagai bagian dari pengamanan.
Pintu akses yang ditutup yakni pintu 1, 2, 3, 4, 6, 9, 11, dan 12.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV