> >

Hari Ini Ganjar Kembali Kampanye di Jawa Tengah, Mahfud Berkegiatan di Jakarta

Rumah pemilu | 4 Januari 2024, 08:51 WIB
Calon presiden-wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo - Mahfud MD, tiba untuk mengikuti debat calon wakil presiden Pemilu 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (22/12/2023) malam. (Sumber: Kompas.tv/Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon presiden (capres) RI nomor urut 3, Ganjar Pranowo, direncanakan akan kembali berkampanye di Jawa Tengah pada hari ke-38 kampanye, Kamis (4/1/2024).

Pada Senin (1/1/2024) lalu, Ganjar juga berkampanye di Jawa Tengah, tepatnya di Semarang. Sedangkan kemarin, Rabu (3/1/2024), mantan Gubernur Jawa Tengah itu beraktivitas dan menghadiri sejumlah agenda di Jakarta.

Pada pagi ini, Ganjar dijadwalkan menghadiri pertemuan dengan petani sekaligus peluncuran program pemutihan utang petani di Bladeg, Blora.

Selanjutnya, ia bakal menghadiri pertemuan dengan para caleg dari partai politik pengusung, tim pemenangan daerah dan cabang, serta "relawan milenial" di rumah relawan di Jetis, Blora.

Baca Juga: Jelang Debat Capres 2024, Ganjar Dapat Masukan dari TPN

Seusai bertemu para caleg parpol pengusung, Ganjar akan kembali bersua dengan para petani. Kali ini di Desa Sulang, Kabupaten Rembang.

Pada pukul 13.05 WIB, Ganjar diagendakan menghadiri acara peluncuran program penghapusan utang macet nelayan.

Baca Juga: Mahfud MD Protes Surat Suara Simulasi Pilpres Hanya Memuat 2 Pasangan Capres-Cawapres

Sementara calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar, Mahfud MD, akan melakukan kegiatan di Jakarta pada hari ini.

Rencananya pada pukul 14.30 WIB, Mahfud yang juga merupakan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), akan menyambangi Wisma Keuskupan Katedral untuk bersilaturahmi dengan Kardinal Suharyo.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU