> >

TPN Ganjar Mahfud Tidak Heran Khofifah Dukung Prabowo-Gibran: Balasan Politik untuk Pilgub 2024

Rumah pemilu | 28 Desember 2023, 12:59 WIB
Calon presiden-wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo - Mahfud Md tiba untuk mengikuti debat calon wakil presiden Pemilu 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (22/12/2023) malam. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengaku tidak terkejut Khofifah Indar Parawansa mendukung pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Sebab apa yang dilakukan Khofifah terhadap Prabowo-Gibran adalah balasan politik atas dukungannya di Pilkada Jawa Timur.

Demikian Juru Bicara TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Seno Bagaskoro dalam dialog Sapa Indonesia Pagi KOMPAS TV, Kamis (28/12/2023),

“Bagi kami tidak terlalu mengherankan pada saat Bu Khofifah hari ini membalas dengan politik yang didapatkan oleh Beliau untuk maju kembali di Pilgub tahun depan dengan mendukung pasangan Pak Prabowo dan Mas Gibran, buat kami tidak terlalu mengejutkan, apalagi setelah ada dukungan politik,” ucap Seno.

Baca Juga: TKN Prabowo-Gibran: Bergabungnya Khofifah Buat Jatim Jadi Medan Perang

“Kalau saya ingat-ingat lagi di tahun 2018, yang tidak mendukung beliau itu kan ada empat partai, tiga partainya itu sekarang, hari ini juga tidak di koalisi nomor 2, itu ada PDI Perjuangan yang hari ini mendukung Pak Ganjar dan Pak Mahfud, ada PKB, kemudian ada juga PKS,” katanya.

Bicara soal memperebutkan suara di Jatim, Seno menilai, tidak ada variable tunggal satu tokoh tertentu saat ini.

Seno menuturkan, kondisi di Jatim saat ini begitu dinamis karena memang banyak ketokohan.

“Tetapi perlu diingat bahwa sebenarnya dalam satu daerah itu saya yakin tidak ada variabel Tunggal, satu tokoh tertentu yang kemudian bisa men-drive suara begitu banyak orang, apalagi saat ini bicara di Jawa Timur yang begitu dinamis dan kompleks,” ujar Seno.

Baca Juga: Timnas AMIN soal Kabar Khofifah Dukung Prabowo-Gibran: Orang Jawa Timur Punya Logika Sendiri

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU