Ini Jadwal Kampanye Capres-Cawapres 2024 saat Libur Natal
Rumah pemilu | 25 Desember 2023, 10:30 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketiga pasangan capres-cawapres yang akan bertarung pada Pilpres 2024, memanfaatkan momentum libur Hari Natal 2023 dengan cara yang berbeda-beda. Ada yang melakukan kampanye ke daerah, ada juga yang beristirahat atas saran dokter.
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, dijadwalkan melakukan kegiatan kampanye di Jawa Tengah.
Berdasarkan agenda yang disebar akun Instagram pribadinya, Anies dijadwalkan berziarah ke makam KH Bisri Mustofa di kawasan Kebongan Kidul, Kabupaten Rembang, pada pukul 08.00 WIB.
Dia selanjutnya dijadwalkan berziarah ke makam Adipati Tedja dan Sayyid Abdurrahman di kawasan Lasem, Rembang, pada pukul 09.00 WIB.
Baca Juga: Kampanye di Brebes, Anies Tawarkan Kontrak Pembelian Hasil Panen kepada Petani Bawang
Anies kemudian diagendakan akan bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Al Wahdah, Lasem, untuk bertemu dengan Gus Ahfas pada pukul 10.00 WIB.
Kemudian pada pukul 11.30 WIB, dia akan menyapa Relawan Anies-Muhaimin (AMIN) di Posko Relawan AMIN Lasem.
Dalam agenda terakhir hari ini, mantan gubernur DKI Jakarta itu direncanakan menghadiri kegiatan holaqoh bersama para kiai di Pondok Pesantren Mus Sarang pada pukul 13.00 WIB.
Sementara capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, belum diketahui akan melakukan kegiatan kampanye ke mana.
Sedangkan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, akan melakukan kegiatan internal, sehingga tak melakukan kampanye di publik.
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, dan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, belum diketahui akan melakukan kegiatan kampanye di mana.
Adapun cawapres nomor urut 3, Mahfud MD, sebelumnya dijadwalkan akan melakukan kampanye di Nusa Tenggara Barat (NTB) pada hari ini.
Namun, tim dokter Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam) itu memintanya untuk beristirahat.
Baca Juga: Enggan Kampanye di IKN, Anies: Prioritas Kita Ketemu Warga, ke Tempat yang Ada Orangnya
"Dokter menyarankan Pak Mahfud MD untuk istirahat dulu beberapa hari setelah menjalani kegiatan yang sangat padat dalam beberapa hari terakhir. Tadi pagi, beliau putuskan tidak jadi berangkat ke NTB," kata Staf Khusus Komunikasi Mahfud MD, Rizal Mustary, kepada wartawan, Senin (25/12/2023).
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV