> >

Update Wilayah Indonesia yang Telah Masuki Musim Hujan per 7 November 2023, Awas Cuaca Ekstrem

Peristiwa | 8 November 2023, 04:05 WIB
Ilustrasi. Indonesia telah memasuki fase peralihan dari musim kemarau ke penghujan. Menurut BMKG, hujan telah turun di berbagai wilayah, termasuk Jabodetabek. (Sumber: FOTO ANTARA/Rosa Panggabean)

Dalam menghadapi musim hujan, BMKG mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang bisa menyertai peralihan musim, seperti hujan lebat, kilat, puting beliung, dan bahkan hujan es.

Kewaspadaan juga harus ditingkatkan terhadap potensi bencana hidrometeorologi, termasuk banjir dan longsor.

BMKG menyarankan beberapa langkah sebagai persiapan menghadapi awal musim hujan, yaitu:

Baca Juga: Peringatan Cuaca Ekstrem BMKG, Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang 6-7 November di Wilayah Ini

  • Tetap tenang namun waspada terhadap kemungkinan bencana.
  • Mengenali potensi bencana di sekitar dan memahami cara mengurangi risiko.
  • Menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah banjir.
  • Mengikuti update informasi cuaca dari BMKG melalui website, aplikasi, dan media sosial.

BMKG memberikan informasi cuaca dan iklim yang dapat diakses kapan saja di situs mereka di bmkg.go.id atau di akun media sosial @infoBMKG.

 

Penulis : Danang Suryo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU