Projo Dukung Prabowo di Pilpres 2024, PDIP: Itu Hak Demokrasi Relawan
Rumah pemilu | 15 Oktober 2023, 16:26 WIBRakernas Projo dihadiri oleh Presiden Jokowi dan sejumlah ketua umum (ketum) partai politik, seperti Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
Kemudian, ada juga Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra dan Ketum Partai Gelora Anis Mata. Sementara itu, Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto tidak hadir.
“Kami dari Projo sepakat mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2024,” kata Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi di depan rumah Prabowo, Sabtu sore.
Sementara itu, Prabowo menerima dukungan tersebut dan berjanji akan meneruskan kerja-kerja Presiden Joko Widodo demi menyejahterakan rakyat Indonesia.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV