Kapolres Purworejo Victor Ziliwu Dicopot dari Jabatan Setelah Dilaporkan ke Polda Jateng, Ada Apa?
Hukum | 28 September 2023, 14:43 WIBSEMARANG, KOMPAS.TV - AKBP Victor Ziliwu dicopot dari jabatannya sebagai Kapolres Purworejo. Victor kemudian dimutasi menjadi Pamen Yanma Mabes Polri.
Pencopotan Kapolres Purworejo AKBP Victor Ziliwu dilakukan setelah dirinya dilaporkan ke Polda Jawa Tengah (Jateng).
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Stefanus Satake Bayu membenarkan pencopotan AKBP Victor Ziliwu sebagai Kapolres Purworejo tersebut.
Baca Juga: Kapolresta Tangerang Minta Preman yang Rusak Kios dan Aniaya Pedagang Pasar Kutabumi Serahkan Diri
"Ini ada informasi mutasi, Kapolres Purworejo memang mendapat mutasi dan ada penggantinya. Yang bersangkutan dimutasi dalam rangka evaluasi jabatan," kata Kombes Stefanus, di Kantor Ditreskrimsus Polda Jateng, Rabu (27/9/2023).
Stefanus menjelaskan pencopotan tersebut dilakukan setelah ada laporan terhadap AKBP Victor Ziliwu ke Polda Jateng.
Namun demikian, Stefanus belum dapat menjelaskan secara detail kasus yang menjerat perwiran menengah itu.
"Tentang apanya akan kita sampaikan," ujar Kombes Stefanus dikutip dari Kompas.com.
Lebih lanjut, ia mengatakan, kasus yang menyeret AKBP Victor Ziliwu saat ini juga masih dalam tahap pemeriksaan. Karena itu, membuat terlapor kemudian ditarik ke Mabes Polri.
Baca Juga: Kapolres Probolinggo Ungkap Peran Manajer WO Prewedding hingga Kronologi Kebakaran Bromo
"Makanya yang bersangkutan ditarik ke Mabes Polri," ucap dia.
Menurut dia, laporan soal kasus yang menjerat AKBP Victor Ziliwu sudah masuk beberapa bulan yang lalu.
"Intinya masih dilakukan pemeriksaan," ujarnya.
Saat ini Kapolres Purworejo dijabat oleh AKBP Eko Sunaryo. Sebelumnya, AKBP Eko menjabat Kasubagrim Bagdiapers Rodaalpers SSDM Polri.
Baca Juga: Kapolres Probolinggo Ungkap Peran Bripka Nuril saat Tiktoker Luluk Marahi Siswi Magang di Swalayan
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas.com